Pixel Codejatimnow.com

Kapolri Resmikan Masjid Arif Nurul Huda yang Terbesar di Polda se-Indo

 
Kapolda dan sejumlah tokoh saat meresmikan Masjid Arif Nurul Huda di Polda Jatim
Kapolda dan sejumlah tokoh saat meresmikan Masjid Arif Nurul Huda di Polda Jatim

SURABAYA:: jatimnow.com - Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian meresmikan masjid Arif Nurul Huda yang ada di lingkungan Polda Jawa Timur, Selasa (13/2/2018). Masjid yang arsitekturnya apik itu dinilai merupakan masjid terbesar di Polda se-Indonesia.

Peresmian masjid megah itu dibanjiri sejumlah tokoh, diantaranya para pejabat utama Mabes Polri seperti Kabareskrim Komjen Pol Ari Dono, kabarhakam Komjen Pol Moechgiyarto, Kakor Brimob, Karo Penmas Divhumas Brigjen Pol M Iqbal, dan pejabat lainnya.

Hadir Pangdam V Brawijaya Mayjen TNI Arif Rahman, serta pejabat TNI dari TNI AD, AL dan AU. Gubernur Jatim Soekarwo, Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini, serta beberapa kepala daerah lainnya.

Juga  hadir utusan dari Presiden Jokowi untuk Dialog dan Kerjasama antaragama dan peradaban Din Syamsudin. Ketua Umum PBNU KH Said Aqil Siradj. Ketua PWNU Jatim KH Mutawakil Allallah, serta para ulama, tokoh agama, tokoh masyarakat.  

Pada kesempatan itu, Kapolri sangat kagum dengan kemegahan masjid itu. Sebab, sebelumnya masjid di Polda Jawa Timur yang personilnya terbesar memiliki masjid yang sangat memprihatinkan. “Polda besar tapi masjidnya kelas polres," kata Kapolri dalam sambutannya.

Menurut Tito, Masjid yang baru diresmikan ini sangat bagus dan megah. Masjid ini bisa dimanfaatkan oleh semua pihak, termasuk anggota polri dan masyarakat umum. “Akustiknya bagus, mudah-mudahan tidak jadi tempat tidurnya anggota,” tegasnya.

Baca juga:
Angka Kecelakaan di Jatim Turun Selama Operasi Ketupat Semeru 2024

Sementara itu, Kapolda Jatim Irjen Pol Machfud Arifin mengatakan pembangunan masjid itu dimulai pada Bulan Februari 2017 dan selesai sekitar 9 sampai 10 bulanan. Namun, resmi digunakan pada hari ini yang tepat satu tahun pembangunannya. Masjid itu berdiri di atas lahan seluas 1.600 meter persegi.

"Tepat 1 tahun akhirnya masjid ini dapat diresmikan penggunaannya.  Terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada seluruh pihak yang telah memberikan kontribusi, sehingga proses pembangunan Masjid Arif Nurul Huda ini dapat berjalan lancar," ujarnya.

Machfud berharap dengan adanya masjid megah ini bisa memberikan sumbangsih berupa aset polri kepada siapa saja yang ingin beribadah. Masjid ini juga sekaligus untuk mengakomodir kebutuhan untuk melakukan berbagai kegiatan sosial kemasyarakatan seperti imaroh dan tarbiyah.

Baca juga:
Kapolda Jatim Tinjau Malam Takbir Idul Fitri di Sidoarjo, Ini Pesannya

"Dengan adanya Masjid Arif Nurul Huda ini diharapkan dapat mengetuk pintu langit, sehingga turun keberkahan, kedamaian, keamanan di wilayah Jawa Timur. Melalui kehadiran masjid ini, kita senantiasa mengharapkan ridho dan kemurahan Dzat Yang Maha Mulia agar Jawa Timur selalu aman, tentram, damai, demi kehidupan masyarakat yang lebih sejahtera," pungkasnya.

 

(Redaksi)