Seorang Pria di Bondowoso Tewas dalam Sumur
Peristiwa Sabtu, 14 Des 2019 12:43 WIBjatimnow.com - Seorang pria bernama Siri, warga Desa Tegalpasir, Kecamatan Jambesari, Kabupaten Bondowoso, tewas setelah tercebur dalam sumur, Sabtu (14/12/2019). Pria 63 tahun itu tewas diduga akibat gas beracun.
Koordinator Pos Basarnas Jember Asnawi mengatakan, berdasarkan laporan dari Bambang, anggota BPBD Bondowoso, korban Siri tercebur sekitar pukul 06.00 Wib, saat hendak menguras sumur di desanya. Saat di dasar sumur, korban diduga kekurangan oksigen.
Setelah mengetahui korban lemas, anak korban memberitahukan kepada warga yaitu Andre dan Fadil untuk meminta pertolongan.
"Setelah kedua penolong turun, mereka tidak kuat dengan kurangnya oksigen, sehingga diangkat oleh warga dan dibawa ke puskesmas. Sedangkan Pak Siri masih terjebur di dalam sumur," papar Asnawi.
Saat tim rescue yang terdiri dari BPBD, Polres dan Dinas Kesehatan Bondowoso serta masyarakat melakukan evakuasi, mereka mendapat hambatan gas beracun di dalam sumur. Meski begitu, dengan sejumlah peralatan, Tim SAR berhasil mengevakuasi korban dalam kondisi meninggal dunia.
"Selanjutnya, jasad korban diserahkan ke kepolisian dan medis untuk visum dan dilanjutkan kepada keluarga korban," terangnya.
Asnawi mengimbau masyarakat meningkatkan kewaspadaan agar mengetahui potensi bahaya di dalam sumur, khususnya bahaya gas beracun. Sehingga warga bisa mengantisipasi timbulnya korban akibat kehabisan oksigen dalam sumur.