Rapid Test di Tiga Pasar Bojonegoro, Dua Orang Reaktif
Peristiwa Sabtu, 30 Mei 2020 16:24 WIBjatimnow.com - Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Bojonegoro melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) menggelar rapid test untuk para pedagang dan pengunjung di tiga pasar, Sabtu (30/5/2020).
Tiga pasar tersebut yaitu Pasar Baureno, Pasar Sumberrejo dan Pasar Kalitidu.
Bupati Bojonegoro Anna Mu'awanah yang turun langsung dalam kegiatan tersebut menyampaikan jika digelarnya rapid test ini merupakan bentuk skrining awal untuk deteksi dini penyebaran Covid-19.
"Dengan rapid test ini kita berharap bahwa semua fasilitas umum utamanya pasar ini benar-benar menerapkan protokol kesehatan setiap harinya, bukan hanya saat mau ada rapid test," ungkap Bupati Anna dari pers rilis yang diterima jatimnow.com.
"Tetap cuci tangan pakai sabun dengan air mengalir. Sediakan hand sanitizer dan selalu menggunakan masker setiap keluar rumah," tambahnya.
Dari ratusan penjual dan pengunjung di tiga pasar tersebut yang dirapid test, banyak yang hasilnya non reaktif. Hanya ada dua orang yang hasilnya reaktif.
"Untuk dua orang yang reaktif akan diisolasi di BLK serta dilakukan tindakan lanjutan pengambilan swab," pungkasnya.
Berikut data hasil rapid test di tiga pasar di Bojonegoro:
1. Pasar Baureno 104 orang:
- KTP Bojonegoro: 2 reaktif, 98 non reaktif.
- KTP Tuban: 2 non reaktif
- KTP Lamongan: 2 non reaktif
2. Pasar Sumberejo 104 orang:
- KTP Bojonegoro: 100 non reaktif
- KTP Tuban: 2 non reaktif
- KTP Lamongan: 2 non reaktif
3. Pasar Kalitidu 100 orang:
- KTP Bojonegoro: 100 non reaktif