Qosim-Alif Yakin Peroleh 70 Persen Suara di Pilkada Gresik 2020
Politik Senin, 10 Agu 2020 16:25 WIBjatimnow.com - Pasangan Calon Bupati-Wakil Bupati (Cabup-Cawabup) Moh. Qosim-dr. Asluchul Alif menggelar acara deklarasi di Hotel @Home by Horison GKB Gresik, Senin (10/8/2020).
Pasangan Qosim-Alif yang disingkat QA sepakat maju dalam Pemilihan Bupati (Pilbup) Gresik 2020 setelah mendapat rekomendasi dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Partai Gerindra dengan jumlah total dukungan sebanyak 21 kursi.
Qosim yang menjabat wakil bupati Gresik dua periode tersebut menyampaikan bahwa QA maju pilbup dengan konsep tetap mempertahankan hasil karya baik para pemimpin Gresik sebelumnya dan menciptakan inovasi baru.
"Hidup tak berjalan mundur. Gresik sebagai kota santri dan wali akan tetap bertahan. Sementara industri modern juga harus tetap berjalan," ujar Qosim.
Qosim menjelaskan bahwa sebelum menggelar deklarasi, dia lebih dulu menggelar khatmil Quran serta memberikan santunan untuk yatim dan piatu di Posko Kemenangan QA, Jalan Kalimantan GKB Desa Sukomulyo, Kecamatan Manyar.
"Deklarasi kami awali dengan nuansa religi. Berdoa terhadap orang-orang yang telah berjasa kepada Gresik seperti KH. Ahmad Muhammad Alhammad, para kiai, pendiri Gresik dan kedua orangtua QA," ujarnya.
Sementara Alif menambahkan bahwa meski koalisinya QA saat ini telah fix, tetapi pihaknya tetap membuka diri apabila ada partai politik (parpol) lain yang berubah pikiran dan berminat gabung dalam partai koalisi pengusung QA.
"Masih ada parpol yang hingga kini masih mendapatkan surat tugas bukan surat rekomendasi. Kalau berminat gabung, kami masih terbuka," ungkap pria yang juga menjabat Wakil Ketua DPRD Gresik itu.
Alif mengungkapkan bahwa QA dalam Pilbup Gresik 2020 menargetkan perolehan suara hingga 70 persen. Menurutnya, hasil tersebut realistis berdasar mapping yang dilakukan timnya dan lembaga survei di setiap kecamatan.
"Target mengacu pada survei sejumlah lembaga yang kami gandeng seperti The Republik Institute, Pusdeham serta lembaga survei lainnya," pungkasnya.