PJB Siap Dukung SPKLU untuk Kendaraan Listrik Umum
Peristiwa Minggu, 27 Des 2020 14:02 WIBjatimnow.com - PT Pembangkitan Jawa Bali (PJB) siap mendukung program pemerintah tentang mobil listrik. Bahkan PJB sebagai pemasok listrik siap mengadakan mobil listrik bagi jajaran direksinya.
"PJB sudah punya dua mobil listrik di Surabaya dan Jakarta. Kemudian kita siap membantu PLN sebagai induk kami menyediakan SPKLU (Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum)," ujar Direktur Pengembangan dan Niaga PJB, Iwan Purwana di sela acara test drive mobil listrik dengan rombongan dipimpin Komisiris PLN Dudy Purwagandhy di Surabaya, Sabtu (26/12/2020).
Iwan menegaskan, pada prinsipnya PJB siap mendukung PLN untuk memasuk listrik ke SPKLU di Jawa Timur hingga Bali.
"Karena yang berhadapan dengan pelanggan termasuk penyediaan (SPKLU) ini teman-teman dari distribusi listrik PLN. Sedangkan kami di sisi hulunya. Jadi kami siapkan tenaga suplai listriknya dari sistem pembangkitan maupun tenaga surya," jelasnya.
"Termasuk kami juga siap menyediakan jika diminta untuk SPKLU. Kami ada posisi di dapurnya dan kami mensupport teman-teman distribusi (PLN)," tambahnya.
Saat ini PJB telah memiliki dua unit kendaraan mobil listrik pabrikan dari Korea Selatan, Hyundai. Kedua unit mobil listrik tersebut berada di Jakarta dan Surabaya.
Test drive mobil listrik saat transit di Paiton, Probolinggo
"Selain mensupport teman-teman distribusi (PLN). Peran kami juga termasuk kita upayakan kendaraan dinas mobil listrik," papar Iwan.
Sementara Komisaris PLN Dudy Purwagandhy menerangkan, PLN siap mendukung program pemerintah tentang penyediaan fasilitas bagi mobil listrik.
Bahkan Dudy ikut test drive mobil listrik Jawa-Bali sejak Jumat pagi hingga Sabtu dan beberapa kali transit di wilayah Jawa Barat, Jawa Tengah dan Jawa Timur seperti di Cirebon, Semarang, Sragen-Surabaya, Paiton atau Situbondo dan Banyuwangi dan finis di Bali.
"Kita sebagai pengguna kendaraan listrik oleh PLN mendorong supaya masyarakat pengguna kendaraan listrik bisa menggunakan fasilitas yang ada di rumah, kalau di dalam kota," ujar Dudy.
"Tapi kita tidak bisa melarang masyarakat untuk bepergian yang lebih jauh. Terhadap hal ini, PLN juga dengan swasta nantinya akan bekerjasama menyediakan penambahan-penambahan SPKLU untuk perjalanan jauh seperti yang saya lakukan sekarang," tambahnya.
Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum atau SPKLU di Surabaya saat ini berada di Jalan dr Soetomo. Juga ada SPKLU di Situbondo dan Kabupaten Banyuwangi yang kapasitasnya lebih kecil dibandingkan dengan di Surabaya.
Pengisian bahan listrik di SPKLU mulai dari 0 hingga 100 persen diperkirakan membutuhkan waktu sekitar 1,5 jam. Pengisian di SPKLU lebih cepat dibandingkan dengan charging biasa-biasa saja yang ada di rumah.