Momen Akad Nikah Ustaz Abdul Somad di Jombang
Peristiwa Rabu, 28 Apr 2021 22:08 WIBjatimnow.com - Ustaz Abdul Somad resmi menikahi gadis berumur 19 tahun bernama Fatimah Az Zahra Salim Barabud, Rabu (28/4/2021). Akad nikah berlangsung di kediaman mempelai perempuan di Kecamatan Peterongan, Kabupaten Jombang.
Beredar video berdurasi 15 detik di grup WhatsApp (WA) wartawan. Video itu berisi detik-detik akad nikah Ustaz Abdul Somad.
Dalam video itu terdengar prosesi akad nikah Ustaz Abdul Somad menggunakan Bahasa Arab. Dengan tenang, Ustaz Abdul Somad lancar mengucapkan ijab kabul pernikahannya.
Setelah Ustaz Abdul Somad mengucapkan ijab kabul dan semua saksi menyebut sah, semua yang hadir terdengar mengucapkan kalimat Alhamdulillah.
Sebelumnya Kepala KUA Peterongan, Jombang, Abdul Ghofur membenarkan bahwa Ustaz Abdul Somad telah melepas status dudanya di rumah Fatimah Az Zahra Salim Barabud.
"Iya benar tadi pukul 4.30 (16.30 Wib) di rumah mempelai perempuan di Peterongan," jawab Ghofur saat dikonfirmasi jatimnow.com, Rabu (28/4/2021) malam.
Ghofur menyebut bahwa yang memimpin akad nikah adalah orangtua mempelai perempuan, Salim Sholeh Barabut.
"Yang menikahkan walinya langsung. Pak Salim sendiri yang menikahkan. Suasana akad nikah sangat khidmat dan sesuai dengan aturan protokol kesehatan, memakai masker dan menghindari agar tidak ada kerumunan," tuturnya.
Menurutnya, akad nikah juga dihadiri keluarga dari Ponorogo, beberapa ketua pondok pesantren, para kiai dan beberapa undangan keluarga. Dalam akad nikah itu, Ustaz Abdul Somad memberikan mahar 244 gram emas.
Akad nikah yang sebelumnya dijadwalkan tanggal 20 Mei 2021. Namun kata Ghofur, akad nikah dimajukan hari ini karena tidak ingin menimbulkan kerumunan.
"Dimajukan tadi pukul 16.30 Wib, menghindari kerumunan dan mungkin sebentar lagi kan tidak boleh mudik dan sangat nasional tidak boleh kemanapun. Tadi juga saat akad nikah hanya 20 orang saja," pungkasnya.
Informasi yang beredar, akad nikah itu dihadiri Pimpinan Pondok Modern Darussalam Gontor, KH Hasan Abdullah Sahal dan Abdul Hamid Barabut, paman Fatimah. Kedunya menjadi saksi nikah.
Hadir juga dalam prosesi akad nikah tersebut para kiai dari Ponpes Gontor, Prof Dr KH Amal Fatullah Zarkasyi MA, KH Akrim Maryat, Rektor Unida Pror Dr KH Hamid Fahmi Zarkasyi, Dr KH Hidayatullah Zarkasyi dan undangan lainnya. Jamaluddin, adik kandung UAS juga terlihat duduk disamping Ustaz Abdul Somad.
Ustaz Abdul Somad resmi bercerai dari istri sebelumnya yang sudah memberikannya seorang anak laki-laki, Mellya Juniarti pada Tahun 2020.