Gadis di Surabaya Hilang 4 Hari, Terakhir Terlihat Dibonceng Orang Tak Dikenal
Peristiwa Jumat, 03 Sep 2021 07:01 WIBjatimnow.com - Seorang gadis berusia 14 tahun di Wiyung, Surabaya disebut hilang selama empat hari. Hingga kini, gadis yang diketahui bernama Berlin Nathania itu belum ditemukan.
Keluarga korban menduga, bahwa anaknya itu dibawa kabur oleh orang tak dikenal. Kasus ini sudah dilaporkan ke polisi dan hingga kini masih dalam proses penyelidikan.
"Sudah laporan di Polsek Wiyung. Sudah diterima kata suami saya. Tapi terus diarahkan ke Polrestabes," kata Reni, ibu kandung korban kepada jatimnow.com, Jumat (3/9/2021).
Ia menceritakan, awal mula anak pertamanya itu diketahui hilang saat ditinggal mereka beli motor ke daerah Sidoarjo pada Minggu (31/8) sekitar pukul 17.00 Wib.
Berselang setengah jam kemudian, ibu korban menelepon Berlin tetapi nomornya tidak aktif. Reni kemudian menelepon anaknya yang kedua melalui video call, lantas diangkat oleh Berlin.
Saat itulah, ia melihat Berlin memakai baju dan celana seperti akan bepergian. Reni yang curiga, lantas menanyakan hal itu ke Berlin.
"Kakak kok pakai baju bagus. Mau kemana? Tumben," tanya Reni pada Berlin.
Tidak lama kemudian video call itu mati. Dan Berlin hanya diam saat ditanya ibunya, karena saat itu kondisi anaknya diketahui juga dalam kondisi sakit.
"Kakak (Berlin) berdua waktu itu sama adiknya. Dia hanya bilang nitip camilan, makanan. Nyuruh saya dan ayahnya cepat pulang. Setelah itu dimatiin teleponnya," terang Reni.
Beberapa menit kemudian, anak kedua Reni atau adik dari Berlin menelepon orang tuanya. Ia mengatakan bahwa kakaknya hilang tidak ada di rumah sambil menangis.
"Saya ditelepon si adik. Suruh cepet pulang, karena katanya kakak hilang. Adik waktu itu baru bangun tidur. Telepon sambil nangis," lanjutnya.
Mendapat kabar tersebut, Reni dan suaminya bergegas pulang. Sesampainya di rumah, ia kemudian bertanya ke anaknya nomor dua itu. Selanjutnya, Reni berusaha mengecek CCTV milik tetangganya dan perumahan setempat.
"Pas saya cek di CCTV perumahan, anak saya terlihat dibonceng anak laki-laki bawa motor Supra X. Nah, jamnya itu sama, sore hari sekitar pukul 18.00 Wib saat saya dapat kabar anak saya hilang itu," jelasnya.
"Pakain anak saya juga sama pas seperti saya video call. Pakai jaket hoodie warna biru. Takut saya. Pusing. Takut anak saya kenapa-kenapa. Sampai sekarang juga belum bisa dihubungi, ditemukan. Minta doanya ya, mohon dibantu juga," tandas Reni.