Pekerja Bangunan asal Mojokerto Tewas Tertimpa Tembok di Surabaya
Peristiwa Sabtu, 11 Des 2021 20:04 WIBSurabaya - Seorang pekerja bangunan tewas tertimpa tembok yang dibangun untuk pembatas taman di daerah Sutorejo Timur, Mulyorejo, Surabaya, Sabtu (11/12/2021) petang. Peristiwa terjadi saat pria itu melakukan pekerjaannya.
Informasi yang dihimpun, korban berinisial AL (42), asal Mojokerto. Setelah proses identifikasi, jenazah korban dievakuasi ke RSU dr Soetomo Surabaya untuk keperluan visum maupun autopsi.
"Korban meninggal dunia di lokasi. Jadi tadi kami mendapat laporan dugaan kecelakaan kerja yang berasal dari tembok runtuh. Kemudian kami lakukan penyelidikan untuk mengetahui penyebabnya," terang Kapolsek Mulyorejo, AKP Ardi Purboyo di lokasi kejadian.
"Untuk dugaan-dugaan lain, hingga saat ini masih kami dalami," tambahnya.
Ardi menyebut, tembok yang runtuh itu setinggi tiga meter. Sedianya tembok itu akan dibuat dinding pembatas taman.
"Dari hasil identifikasi, korban mengalami luka di kepala dan luka memar pada kaki," jelas Alumni AKPOL Tahun 2010 tersebut.
Mantan Kasatreskrim Polres Blitar Kota itu menegaskan, hingga saat ini pihaknya masih melakukan penyelidikan dan pendalam lebih lanjut, termasuk memeriksa sejumlah saksi.
"Sementara ada tiga orang saksi yang saat ini dilakukan pemeriksaan untuk dimintai keterangannya," tandasnya.