Pixel Code jatimnow.com

Sepeda Onthel Tertabrak Xenia di Ponorogo, Satu Orang Luka Berat

Peristiwa Selasa, 01 Feb 2022 13:25 WIB
Sepeda onthel yang tertabrak mobil di Ponorogo (Foto: Polres Ponorogo for jatimnow.com)
Sepeda onthel yang tertabrak mobil di Ponorogo (Foto: Polres Ponorogo for jatimnow.com)

Ponorogo - Sepeda onthel tertabrak mobil Daihatsu Xenia di jalan Desa Bajang, Kecamatan Mlarak, Kabupaten Ponorogo, Selasa (1/2/2022). Satu orang mengalami luka berat.

"Kecelakaannya tadi pukul 08.11 WIB, satu orang luka berat," ujar Kapolsek Mlarak, Iptu Rosyid Effendi.

Rosyid menjelaskan, mobil Xenia bernopol AE 1691 SO itu dikemudikan Dwi Nur Rohmad (37), warga Desa Japan, Kecamatan Babadan, Kabupaten Ponorogo dengan berpenumpang Rivandi (25), warga Desa Bancangan, Kecamatan Sambit, Kabupaten Ponorogo.

Mobil itu melaju dari barat atau Ponorogo kota menuju Kecamatan Sambit. Saat sampai di lokasi, ban kiri depan mobil ini pecah sehingga oleng ke kiri.

"Saat ban mobil pecah, pengemudi diduga kehilangan kendali," jelas Rosyid.

Setelah oleng ke kiri, mobil itu menabrak sepeda onthel yang dikayuh Sanutun, warga Desa Bajang, Kecamatan Mlarak, Kabupaten Ponorogo. Pengayuh sepeda itu akhirnya terjatuh hingga mengalami luka berat.

"Korban sudah dalam perawatan di RSUD dr Harjono Ponorogo. Untuk kasus kecelakaannya ditangani Satlantas Polres Ponorogo," pungkasnya.

https://jatimnow.com/po-content/uploads/advetorial/cek-dpt-online-pilkada-2024-kpu-jawa-timur.jpg