Yaris Seruduk Innova di Tol Nganjuk-Caruban, 7 Orang Terluka
Peristiwa Rabu, 27 Apr 2022 16:42 WIBSurabaya - Kecelakaan melibatkan dua mobil terjadi di KM 668.150 Tol Nganjuk-Caruban, Jawa Timur, Rabu (27/4/2022). Akibatnya, 7 orang terluka.
Kecelakaan itu terjadi sekitar pukul 12.25 WIB. Mobil yang terlibat kecelakaan adalah Toyota Yaris bernopol N 1795 IB dengan Toyota Innova dengan nopol AE 1633 EQ.
Untuk mobil Yaris ditumpangi dua orang, sementara Innova ditumpangi enam orang. Dari seluruh penumpang, 7 korban terluka dan sudah mendapat perawatan medis di rumah sakit daerah Nganjuk.
Kasat Patroli Jalan Raya (PJR) Polda Jatim, AKBP Dwi Sumrahadi membenarkan kecelakaan tersebut. Saat ini tengah dilakukan penyelidikan lebih lanjut.
"Ditangani temen-temen Unit Laka Polres Nganjuk. Sekarang masih dilakukan penyelidikan," terang Dwi saat dikonfirmasi.
Dwi menjelaskan, kecelakaan bermula ketika mobil Yaris melaju dari arah timur ke barat (Surabaya-Madiun) berada di lajur lambat. Sesampainya di TKP, mobil putih yang dikemudikan Zainur Rohman itu menabrak mobil Innova yang melaju di depannya.
Setelah tertabrak, mobil Innova yang dikemudikan Saimin itu lantas oleng ke kiri dan menabrak guadril hingga terguling ke lajur cepat. Sementara mobil Yaris menabrak guadril tengah dan terhenti di lajur cepat.
"Tidak sampai ada korban jiwa. Korban ada delapan orang. Yang terluka tujuh. Saat ini masih mendapat perawatan di rumah sakit," jelas Dwi.
"Untuk penyebab, dugaan sementara pengemudi Yaris ini mengantuk. Tapi masih dugaan, masih terus didalami," tambahnya.