Pixel Code jatimnow.com

Seluncuran KenPark Surabaya Ambrol, Polisi Periksa 5 Orang Saksi

Peristiwa Senin, 09 Mei 2022 16:31 WIB
Tim Labfor Mabes Polri Cabang Surabaya atau Polda Jatim saat menggelar olah TKP di seluncuran KenPark Surabaya. (Foto: Humas Polda Jatim for jatimnow.com)
Tim Labfor Mabes Polri Cabang Surabaya atau Polda Jatim saat menggelar olah TKP di seluncuran KenPark Surabaya. (Foto: Humas Polda Jatim for jatimnow.com)

Surabaya - Satreskrim Polres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya terus menyelidiki penyebab ambrolnya wahana peluncuran atau seluncuran kolam renang waterpark di Kenjeran Park (KenPark) Surabaya.

Sejumlah saksi telah diperiksa, termasuk pihak pengelola. Selain itu, Tim Laboratorium Forensik (Labfor) Cabang Surabaya atau Polda Jatim juga telah diterjunkan untuk menggelar olah TKP.

"Saksi sudah ada lima yang kami periksa. Ini masih dilakukan pendalaman," sebut Kasatreskrim Polres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya, AKP Arief Rizky Wicaksana saat dikonfirmasi, Senin (9/5/2022).

Baca Juga: Selidiki Penyebab Seluncuran KenPark Surabaya Ambrol, Tim Labfor Gelar Olah TKP

Dia menyebut, lima orang yang diperiksa itu di antaranya dari petugas keamanan hingga pihak pengelola.

"Tentunya ada yang saksi ada yang pihak pengelola. Ini masih didalami terus. Sementara itu dulu ya, nanti kami sampaikan lagi updatenya," jelas Arief.

Ditanya terkait apakah ada kemungkinan ditetapkannya lima orang yang diperiksa itu sebagai tersangka, Arief masih belum bisa memberikan jawaban. Karena hingga saat ini pula, proses penyelidikan dan pemeriksaan masih dilakukan.

"Belum. Masih terus didalami. Sabar ya, mohon waktu," pungkasnya.

https://jatimnow.com/po-content/uploads/advetorial/cek-dpt-online-pilkada-2024-kpu-jawa-timur.jpg