Seluruh Jenazah Korban Kecelakaan Bus Sampai di Benowo, Surabaya
Peristiwa Senin, 16 Mei 2022 18:33 WIBSurabaya - 14 jenazah korban kecelakaan maut di Tol Surabaya-Mojokerto sudah tiba semua di rumah duka Benowo Gang 2-3, Surabaya, Senin (16/5/2022) sore.
Pantuan jatimnow.com di lokasi, rombongan ambulans yang membawa jenazah tiba sekitar pukul 17.00 WIB. Terlihat, ada 8 mobil ambulans yang datang. Jumlah itu merupakan tambahan ambulans yang lebih dulu tiba.
Tercatat, jenazah yang sudah dimakamkan hingga sore baru 7 orang. Satu di antaranya dimakamkan di daerah Gresik.
"Alhamdulillah ini sudah datang semua. Tinggal proses pemakaman saja. Tadi beberapa sudah ada yang dimakamkan. Ini barusan ada yang satu keluarga dimakamkan jadi satu," jelas Wakil Ketua RT II, RW III, Benowo Gang 2, Surabaya di lokasi pemakaman.
Suasana sedih menyelimuti proses pemakaman satu keluarga tersebut, yakni pasangan suami istri, Soni dan Titis beserta dua anaknya.
"Kasihan mas, ini sampai satu keluarga. Mudah-mudahan husnul khatimah. Warga di sini ya nggak ada yang nyangka semua. Sampai banyak yang meninggal," tutur Alif warga setempat yang saat itu mengikuti proses pemakaman.
Hingga sore hari, warga masih terlihat bergotong royong di tempat pemakaman, baik menyiapkan lampu hingga pembersihan di sekitar galian makam.