Viral Video Pria Diduga Jambret Dihajar Warga di Kediri
Viral Senin, 30 Mei 2022 21:05 WIBKediri - Sebuah video yang memperlihatkan seorang pria diduga jambret dihajar warga di Dusun Pogar, Desa Tunglur, Kecamatan Badas, Kabupaten Kediri viral di media sosial, Senin (30/5/2022) sore.
Video itu diunggah, salah satunya oleh akun Instagram @infokediriraya. Dalam video tampak seorang bapak tua merangkul terduga jambret. Di sisi lain, beberapa kali bogeman mendarat di kepala pelaku yang sudah bertelanjang dada itu.
Dari video itu disebut bahwa peristiwa terjadi di kawasan Kampung Inggris, Kecamatan Pare. Korbannya seorang perempuan. Pelaku yang sebelumnya kabur, berhasil dikejar warga.
Kapolsek Pare, AKP Bowo Wicaksono membenarkan peristiwa yang ada dalam video itu. Katanya, saat ini pelaku telah diamankan.
"Iya, sudah kami amankan di polsek," terang Bowo melalui pesan singkat, Senin (30/5/2022).
Saat ini, pelaku masih dimintai keterangan dan perihal kasusnya akan disampaikan pada Selasa (31/5/2022).
"Besok pagi kita rilis di polsek," pungkas Bowo.