Wakili Indonesia, 3 Atlet UM Surabaya Raih 7 Medali di ASEAN University Games
Wiyata Selasa, 02 Agu 2022 20:27 WIBSurabaya - Tiga atlet kebanggaan Universitas Muhammadiyah Surabaya (UMSurabaya), Kharisma Ragil Rakasiwi, Rahmad Adi Mulyono dan Fathur Roji, berhasil mewakili Indonesia dan menyumbang 7 medali di ajang ASEAN University Games (AUG) di Ubon Ratchathani, Thailand.
ASEAN University Games adalah kejuaraan internasional yang dimulai sejak 24 Juli hingga 7 Agustus 2022 merupakan agenda olahraga dua tahunan yang melibatkan atlet dari universitas negara-negara anggota ASEAN dengan 23 cabang olahraga yang dilombakan.
Kharisma Ragil Rakasiwi atlet Cabang Olahraga (Cabor) panjat tebing berhasil meraih medali emas lead perorangan putri dan medali perak boulder perorangan putri melawan Thailand.
Fathur Roji yang juga dari cabor panjat tebing, berhasil meraih tiga medali, di antaranya medali emas speed relay team, medali emas boulder perorangan putra dan medali perunggu lead perorangan putra melawan Singapura, Malaysia dan Thailand.
Sedangkan, Rahmad Adi Mulyono meraih medali emas speed relay team dan medali perunggu speed perorangan putra melawan Thailand.
Rahmad Adi atlet yang mendapatkan julukan Spiderman Jatim menjelaskan, dirinya dan tim telah mmepersiapkan diri untuk berlaga hanya dalam 2 minggu.
“Kebetulan kami latihannya di kota yang berbeda, saya berlatih di Bekasi, Roji di Surabaya dan Ragil di Gresik,” tutur Adi, Selasa (2/8/22).
Dalam waktu dekat, Adi juga akan mengikuti kejuaraan IFSC World Cup Jakarta, pada September 2022 mendatang.
“Untuk ke depannya saya akan fokus pada target kemenangan Emas Olimpiade 2024 di Paris, Qulifikasi Olimpiade 2023, World Cup Series 2022, 2023, 2024 dan Asian Games 2023 di China," jelas penerima beasiswa atlet tersebut.
Adi meminta dukungan pada seluruh masyarakat Indonesia agar kejuaraan-kejuaraan yang akan diikuti membawa nama harum Indonesia di kancah dunia.
"Saya sangat mengucapkan terima kasih kepada universitas yang hingga hari ini terus mendukung dan support penuh aktivitas mahasiswa atlet baik kejuaraan nasional maupun internasional," katanya.
Sementara itu, Kepala Biro Administrasi Kemahasiswaan Alumni dan Inovasi (BAKAI) UMSurabaya, Junaidi Fery Efendi mengatakan, 3 atlet kebangaan universitas ini bukan kali pertama menjuarai ajang internasional.
“Adi, Roji dan Ragil adalah mahasiswa penerima beasiswa atlet yang tak henti-hentinya mengukir prestasi. Mereka bukan hanya mewakili Jawa Timur, tapi mewakili Indonesia dan berhasil menyumbang 7 medali sekaligus," tutur Junaidi.
Junaidi menegaskan bahwa pendidikan gratis yang diberikan kepada atlet merupakan apresiasi serta komitmen UM Surabaya dalam mewujudkan dan memajukan prestasi olahraga Jatim dan juga Indonesia.