Monyet Ekor Panjang Resahkan Warga Sumobito Jombang
Peristiwa Sabtu, 17 Des 2022 18:11 WIBjatimnow.com - Seekor monyet ekor panjang meresahkan warga Dusun Sumberwaru, Desa Palrejo, Kecamatan Sumobito, Kabupaten Jombang. Hewan tersebut dalam kondisi lapar dan seperti hendak menyerang pengendara motor dan anak-anak.
Hafid (47), warga setempat mengatakan, sudah tiga hari monyet ekor panjang ini berkeliaran di kampungnya. Tak hanya itu, monyet ekor panjang ini sempat memasuki tempat TPQ anak-anak kampung.
"Sedikit meresahkan warga yang lewat. Termasuk yang di TPQ itu resah. Walaupun tidak menciderai anak-anak yang di TPQ. Tapi tadi ada pengendara motor yang jatuh karena takut monyet," ujarnya, Sabtu (17/12/2022).
Lebih lanjut ia mengatakan aksi liar monyet ini berhenti lantaran ada salah satu warga Kecamatan Sumobito menangkapnya.
"Ini tadi ditangkap. Katanya pemiliknya monyet. Sekarang monyet dibawa ke Dusun Mojodadi, karena rumah pemiliknya di sana," tukasnya.
Sementara itu, Arul (26) warga setempat membenarkan monyet ekor panjang itu telah diamankan sang pemiliknya. Arul mengaku, membutuhkan waktu lama untuk menangkap monyet ekor panjang yang dalam kondisi lapar itu.
"Ya agak sulit nangkapnya, sekitar 4 jam. Tapi tadi begitu yang punya datang langsung bisa ditangkap dan dibawa pulang pemiliknya di Dusun Mojodadi, Desa Plemahan," pungkasnya.