Pencuri HP di SPBU Jombang Terekam CCTV, Wajahnya Jelas
Peristiwa Sabtu, 08 Apr 2023 14:39 WIBjatimnow.com - Aksi pencurian handphone dalam mobil yang terparkir di SPBU Desa Gambiran, Kecamatan Mojoagung, Kabupaten Jombang, terekam kamera CCTV. Tak pelak pencurian ini kemudian tersebar di media sosial dan banyak dibicarakan warganet.
Dalam video rekaman CCTV yang beredar, memperliahtkan pelaku datang seorang diri naik sepeda motor Honda Beat warna biru. Dalam video itu pelaku juga mengenakan switer warna hitam.
Namun pada saat melakukan aksinya pelaku melepas switer dan terlihat pelaku mengenakan baju warna putih lengan panjang.
Pelaku sengaja memarkir kendaraan di sebelah sebuah mobil Toyota Avanza dengan nomor polisi AE 1245 CB. Di mana kendaraan tersebut bagian kaca pintu mobil dalam kondisi terbuka.
Video rekaman CCTV itu menunjukkan, pelaku sempat menengok ke arah sekitar, untuk memastikan kondisi aman, sebelum mengambil HP yang ada di dalam mobil. Usai melancarkan aksinya, pelaku memasukkan barang curian ke dalam celana dan melarikan diri.
Mohammad Hanifah Abas, supervisor SPBU Gambiran, Mojoagung mengatakan kejadian pencurian HP yang videonya beredar di media sosial tersebut terjadi beberapa hari lalu.
"Kejadiannya itu hari Rabu (5/4/2023) kemarin, sekitar pukul 06.42 WIB," ungkapnya, Sabtu (8/4/2023).
Lebih lanjut ia menjelaskan, saat itu korban dari arah timur menuju ke barat, atau dari arah Sidoarjo masuk ke Kota Jombang. Setelah sampai di SPBU korban istirahat.
"Korban itu dari Sidoarjo mau pulang, terus sampai sini dia (korban) capek, terus istirahat (tidur). Nah setelah bangun, dia (korban) merasa HP-nya ketinggalan atau jatuh, apa hilang," katanya.
Petugas SPBU memperlihatkan aksi pencurian HP yang terekam CCTV. (foto: Elok Aprianto/jatimnow.com)
Setelah itu, sambung Abas, korban minta tolong pada petugas SPBU untuk diperlihatkan rekaman kamera CCTV. Dan dari hasil rekaman itu, diketahui bahwa HP korban hilang diambil orang.
Ia mengatakan dari rekaman kamera CCTV tampak seorang pemuda, yang naik motor dan berdiri di samping mobil korban. Pemuda tersebut lantas membuka pintu mobil, dari kaca pintu yang kebetulan terbuka.
Dalam vide terlihatjelas pelaku pencurian HP mengendarai sepeda motor Honda Beat warna biru.
"Aksi pencurian saat posisi korban sedang tertidur. Pelaku membuka pintu mobil dari kaca pintu yang kebetulan terbuka. Pelaku langsung kabur ke arah barat," ucapnya.
Usai mengetahui HP korban raib dicuri orang, pihak SPBU mengarahkan korban untuk melaporkan ke Polsek Mojoagung.
"Ya waktu itu, diarahkan laporan ke Polsek, tapi orangnya cuman hanya ingin tahu, HP-nya hilang karena tertinggal atau dicuri orang. Setelah itu orangnya pergi," bebernya.
Sementara itu, Kapolsek Mojoagung, Kompol Bambang SB mengimbau masyarakat atau pengguna jalan agar selalu berhati-hati dan waspada terhadap kejahatan di jalan.
"Imbauan menjelang lebaran, kepada seluruh Masyarakat di Jombang diharap selalu hati-hati selama dalam perjalanan, dan selalu waspada apabila mendapati tindakan kejahatan apa pun," katanya.
Bambang juga meminta kepada masyarakat agar segera melaporkan apabila ada peristiwa yang mencurigakan atau melihat terjadinya tindak kejahatan di jalan.