7 Orang Tewas Usai Pesta Miras di Pasuruan, Polisi Periksa Dua Penjual
Peristiwa Rabu, 17 Mei 2023 17:18 WIBjatimnow.com - Polres Pasuruan terus mendalami kasus pesta minuman keras (miras) hingga menyebabkan 7 orang tewas di Kelurahan Pogar, Kecamatan Bangil, kabupaten setempat.
Kapolres Pasuruan, AKBP Bayu Pratama Gabunagi mengatakan bahwa timnya sudah menggeledah dua toko penjual miras yang diminum para korban, yaitu di Ruko Plaza Bangil.
Dalam penggeledahan itu, tim gabungan dari polisi dan Satpol PP telah mengamankan botol miras berbagai jenis.
"Dua orang penjual miras yang inisialnya saudari E dan saudari R saat ini kami periksa dan kami kenakan wajib lapor. Apabila terdapat unsur pidana, akan dilakukan penahanan," jelas Bayu, Rabu (17/5/2023).
Untuk barang bukti lain yang disita, Bayu mengatakan bahwa tiga botol miras bekas yang dibuat pesta para korban pada Sabtu (13/5) malam dan Minggu (14/5) pagi telah diamanakan. Polisi masih berusaha mengumpulkan bukti baju yang dipakai para korban saat pesta miras.
"Miras yang diminum itu ada bir, Mcdonald dan anggur. Kalau ada campuran lain kami belum tahu, karena masih diuji laboratorium," ungkapnya.
Sementara terkait kondisi tiga orang lainnya yang masih dirawat di RSUD Bangil, Bayu menyebut mereka masih kritis dan belum sadarkan diri.
Di sisi lain, timnya juga terus berkoordinasi dengan masing-masing keluarga 7 korban agar menyetujui proses autopsi.
"Kami sedang melakukan pendekatan kepada keluarga korban untuk melakukan autopsi. Sehingga kami bisa menentukan kematian korban," tandasnya.
Diketahui, 7 korban tewas itu adalah Indra Laskmana, M. Adi Soni alias Tuyul dan Udin Mas'ud alias Ma'uk, ketiganya warga Jalan Mbah Guru Kelurahan Pogar, Kecamatan Bangil.
Kemudian Bayu, warga Jalan Bader Kelurahan Kalirejo, Kecamatan Bangil; Muhammad Roji alias Cenggeh, warga Jalan Satak Kalianyar, Kelurahan Kalianyar, Kecamatan Bangil.
Lalu Harjono alias Donat yang meninggal di kediaman istirnya di Tuban serta M. Taufik, warga Dusun Satak, Desa Manaruwi.
Sedangkan tiga korban yang masih mendapat perawatan intensif di RSUD Bangil adalah Asmawi alias Mawik, Heri Purnomo alias Boy dan Azis.