Pixel Code jatimnow.com

Diduga Cekcok Masalah Tanah, Pria Pamekasan Dikeroyok di Rumahnya

Peristiwa Rabu, 22 Nov 2023 14:05 WIB
Korban pengeroyokan, AS saat menjalani perawata. (Foto;: potongan layar)
Korban pengeroyokan, AS saat menjalani perawata. (Foto;: potongan layar)

jatimnow.com - Aksi pengeroyokan terjadi di rumah AS (47) warga Dusun Brigah, Desa Dasok, Kecamatan Pademawu, Pamekasan. Diduga aksi pengeroyokan bermula saat korban cekcok masalah tanah. 

Adik korban, Halik mengatakan kejadian bermula saat korban didatangi oleh pria berinisial H warga Desa Padelegan Kecamatan Pademawu bersama beberapa orang. Korban dan H sempat adu mulut terkait masalah tanah. 

"Sempat cekcok masalah tanah antara keduanya itu," ujarnya, Rabu (22/11/2023). 

Setelah terjadi cekcok tersebut tak berselang lama, pria berinisial A yang datang bersama H lalu menghampiri korban. A lalu memukul korban dengan tangan kosong hingga korban tersungkur ke lantai. 

"Langsung jatuh karena pukulan itu," tambahnya. 

Tak hanya itu, korban juga mengalami luka memar pada bagian wajah sebelah kanan akibat pemukulan tersebut. 

Kesal dengan ulah pelaku, korban lalu melaporkan kejadian tersebut ke polsek setempat. Korban juga melakukan visum pada sejumlah lebam di wajahnya tersebut. 

"Sudah dilaporkan ke polisi. Kami berharap kasus ini ditangani dengan serius dan pelaku segera ditangkap," pungkasnya.