Ratusan Nelayan Curhat ke Gus Sadad, Titip Harapan ke Prabowo-Gibran
Politik Senin, 22 Jan 2024 18:09 WIBjatimnow.com - Ratusan nelayan di Gresik curhat kepada Ketua DPD Gerindra Jatim Anwar Sadad. Mereka juga menitipkan harapan kepada paslon Capres-Cawapres nomor urut 02 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
Ketua Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Gresik, Sama'un menyampaikan curhatan dari nelayan. Menurutnya, nelayan ingin adanya perhatian khusus dari pemerintah.
"Di zaman Pak Jokowi ini sudah bagus sekali perhatian ke nelayan. Kami harap bisa diteruskan oleh Prabowo-Gibran, dan ditambah lagi perhatian ke nelayan," kata Sama'un, Senin (22/1/2024).
Sama'un mengatakan, saat ini kondisi nelayan membutuhkan peran pemerintah baik pusat maupun daerah.
"Kami seluruh nelayan berharap masa depan nelayan terus diperhatikan oleh pemerintah," tambahnya.
Peran pemerintah, kata Sama'un, sangat penting, misalnya intervensi teknologi alat tangkap yang saat ini masih tertinggal. Lalu, dari sisi ekonomi, hasil tangkapan nelayan terpaksa dijual murah karena permainan tengkulak.
"Kemudian, kami juga berharap para anak nelayan bisa terjamin pendidikannya, maka butuh beasiswa. Kami juga ingin ada transfer teknologi di sektor kelautan," tegasnya.
Sementara Ketua DPD Gerindra Jatim Anwar Sadad yang menerima curhatan itu, dan berkomitmen penuh akan menyampaikan ke Prabowo-Gibran.
"Saya sampaikan terima kasih nelayan Gresik atas komitmennya, seluruh harapan dan keinginannya saya pastikan akan diwujudkan oleh Prabowo-Gibran. Hal pertama yang akan saya sampaikan, jika bertemu Prabowo-Gibran adalah menyampaikan keluhan dari nelayan," jelas keluarga Ponpes Sidogiri Pasuruan ini.
Politikus yang akrab disapa Gus Sadad ini, menyebut Prabowo sangat menghargai profesi nelayan yang dinilai sangat mulia. Sebab, tanpa nelayan warga Indonesia akan kesulitan menikmati santapan ikan hasil kekayaan laut sendiri.
"Tanpa nelayan dan petani kita tidak bisa makan. Profesi nelayan dan petani profesi sakral di Indonesia. Sudah semestinya kesejahteraan nelayan dan petani harus diperhatikan. Nelayan itu tiap hari melaut, jauh dari keluarga, pergi ke tengah laut, dan nelayan elemen penting ketahanan pangan kita," tegas Caleg DPR RI Dapil Jatim II (Pasuruan-Probolinggo) ini.
"Potensi perikanan laut kita luar biasa, di Gresik saja sumbang 100 ribu ton untuk konsumsi dalam negeri. Potensi kita belum dilindungi, karena banyak kapal asing mencuri di perairan kita. Itulah sebabnya Prabowo memperkuat angkatan laut Indonesia untuk memperkuat potensi Indonesia," tandas Keluarga Ponpes Sidoagiri itu.