Peringati Hari Kemerdekaan, Warga Jombang Jember Arak Gunungan Keliling Kampung
Peristiwa Jumat, 16 Agu 2024 19:32 WIBjatimnow.com - Memperingati Hari Kemerdekaan RI ke-79 tahun, warga Desa/Kecamatan Jombang, Kabupaten Jember, mengarak gunungan hasil bumi keliling kampung.
Gunungan setinggi 3 meteran itu dibawa keliling kampung dengan jarak kurang lebih 5 kilometer, Jumat (16/8/2024).
Tidak hanya hasil bumi, sabun dan barang-barang kebutuhan lainnya, disatukan dalam satu gunungan untuk diperebutkan warga usai kegiatan.
Menurut Ketua Panitia Sugiarto, tradisi ini memang secara turun temurun dilaksanakan.
"Tema kali ini adalah Grebeg Gunungan Nusantara, dimana kegiatan ini adalah memberikan contoh kepada generasi penerus untuk melanjutkan budaya yang diwariskan," katanya.
"Ini sebagai rasa ungkapan syukur, yang telah diberikan rejeki berlimpah yaitu hasil bumi yang kita pijak dan tempati saat ini," sambungnya.
Usai kegiatan selesai, gunungan yang terdiri dari sayuran, buah, makanan, serta alat sehari-hari ini akan dibagikan secara gratis kepada warga.
Dengan Hari Kemerdekaan ini, Sugiarto berharap, masyarakat Indonesia semakin jaya dan menjaga kerukunan dan adat-istiadat harus dijaga dengan baik.