Pixel Code jatimnow.com

400 Gedung Sekolah di Jember Rusak selama Tahun 2024

Wiyata Senin, 25 Nov 2024 19:38 WIB
Salah satu gedung sekolah yang rusak di Jember (Foto: tangkapan layar media sosial)
Salah satu gedung sekolah yang rusak di Jember (Foto: tangkapan layar media sosial)

jatimnow.com - Selama tahun 2024, ada sebanyak 400 gedung sekolah di Kabupaten Jember mengalami rusak. Terbanyak, gedung Sekolah Dasar (SD).

Data yang diperoleh, 400 gedung sekolah yang rusak tersebut telah dilaporkan di Dinas Pendidikan (Dispendik) Kabupaten Jember.

Kepala Dispendik Jember Hadi Mulyono menyampaikan, ratusan gedung yang rusak itu mencakup Gedung Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), Taman Kanak-kanak (TK), Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP).

"Data di Dapodik kami ada 400 sekian gedung dan kelas rusak. Sebagian sudah diperbaiki. Paling banyak kerusakannya berada di lembaga pendidikan SD," kata Hadi, Senin (25/11/2024).

Dari ratusan gedung dan kelas yang rusak itu, jumlah yang paling banyak di lembaga pendidikan SD. Mengingat, ada 1.040 gedung SD yang ada di Kabupaten Jember.

Sedangkan Pemerintah Kabupaten Jember setiap tahun hanya mampu memperbaiki sekitar 70 gedung sekolah, karena anggaran tidak cukup untuk renovasi keseluruhan.

"Hampir setiap tahun ada sebanyak 70 gedung yang kami perbaiki," ulasnya.

Selama tiga tahun terakhir, Pemkab Jember mengalokasikan anggaran Rp30 miliar hingga Rp40 miliar untuk rehat gedung yang rusak setiap tahun.

Memasuki musim hujan, Kadispendik mengimbau seluruh sekolah memperhatikan kondisi bangunan yang rawan rusak.

"Supaya diidentifikasi ruang kelas atau gedung yang rawan untuk dipantau dan dihindari. Demi keamanan anak-anak di sekolah," imbaunya.