Pixel Code jatimnow.com

Anak Bunuh Ayah di Ponorogo Dipicu Hal Sepele Ini

Patroli Selasa, 03 Des 2024 12:26 WIB
Lokasi kejadian anak habisi ayah di Ponorogo. (Foto: Ahmad Fauzani/jatimnow.com)
Lokasi kejadian anak habisi ayah di Ponorogo. (Foto: Ahmad Fauzani/jatimnow.com)

jatimnow.com - Kasus tragis seorang anak yang diduga menghabisi nyawa ayah kandungnya di Kelurahan Paju, Kecamatan Ponorogo Kota, mulai terungkap. Kasus itu dipacu oleh hal sepele.

Menurut Kasatreskrim Polres Ponorogo, AKP Rudy Hidajanto, konflik antara ayah dan anak itu dipicu oleh hal sepele, yakni pelaku yang marah karena tidak diberi rokok oleh korban.

Diketahui, korban Bonamin (67) ditemukan tewas dengan luka di bagian kepala, sementara pelaku diduga adalah anak kandungnya sendiri, RD (27).

"Memang keduanya sering terlibat cekcok. Berdasarkan keterangan pelaku, malam itu dia minta rokok tapi tidak diberi, sehingga marah dan akhirnya terjadi insiden," ujar AKP Rudy pada Selasa (3/12/2024).

AKP Rudy juga menambahkan bahwa RD disebut oleh warga sekitar sebagai orang dengan gangguan jiwa (ODGJ). Namun, dari hasil interaksi awal, pelaku masih bisa diajak berkomunikasi secara jelas.

“Dia bahkan sempat berkata, 'saya sudah tidak cocok' kepada korban," ungkapnya menirukan pengakuan pelaku.

Insiden bermula ketika pelaku meminta makan malam berupa mi instan kepada korban. Namun, ketika ia juga meminta rokok, permintaannya tidak dipenuhi, yang diduga memicu kemarahan RD. Perkelahian antara keduanya akhirnya berujung pada kematian korban.

Setelah kejadian, polisi bersama tim medis langsung mendatangi tempat kejadian perkara (TKP) dan mengamankan pelaku. Lokasi rumah korban kini telah dipasangi garis polisi untuk proses penyelidikan lebih lanjut.

Menurut Lurah Paju, Daryono, RD tercatat sebagai ODGJ yang telah menjalani pengobatan rutin sejak 2016. Tim medis dari puskesmas setempat secara berkala mengantarkan obat ke rumah pelaku.

“Pelaku selalu dipantau dan diberikan obat sesuai prosedur. Namun, kejadian seperti ini sangat disayangkan," kata Daryono.

Saat ini, pelaku telah dibawa ke RSUD dr. Harjono Ponorogo untuk pemeriksaan kejiwaan lebih lanjut. Polisi juga terus mengumpulkan keterangan saksi untuk memastikan kronologi peristiwa.