jatimnow.com - Dua pencuri ditangkap saat mencuri motor di halaman parkir Kantor Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Trenggalek, Kamis (20/12/2018). Keduanya terkena tembakan petugas lantaran berusaha melarikan diri.
Agus Miftahudin, warga Kecamatan Rembang, Kota Surabaya dan Muhammad Yoyon, warga Desa Boro, kecamatan Kedungwaru, Kabupaten Tulungagung, hanya bisa meringis kesakitan saat dikeler oleh anggota Satreskrim Polres Trenggalek dari halaman kantor tersebut.
Kapolres Trenggalek, AKBP Didit Bambang Wibowo menuturkan, kedua tersangka ini terbukti mencuri sepeda motor, milik seorang ASN di instansi tersebut. Dengan menggunakan kunci T, keduanya membawa kabur sepeda motor yang diparkir di halaman kantor itu.
"Korban yang merupakan ASN memarkir motor di lokasi biasanya, namun saat hendak pulang motor tersebut sudah hilang," ujarnya, Kamis (20/12/2018).
Setelah dilakukan penyidikan selama kurang dari 24 jam, polisi kemudian menangkap kedua tersangka di sebuah warung kopi wilayah Tulungagung. Keduanya sempat berusaha kabur dan melawan petugas dengan melempar batu. Polisi kemudian terpaksa menembak kedua kaki pelaku untuk melumpuhkannya.
"Kami melakukan tindakan tegas yang terukur karena keduanya membahayakan petugas," imbuhnya.
Dari hasil pemeriksaan polisi, kedua tersangka ini merupakan residivis kasus serupa. Mereka sempat menjalani hukuman bersama di Rumah Tahanan Trenggalek.
"Keduanya merupakan residivis dan berkenalan di dalam rumah tahanan," pungkasnya.
Akibat perbuatannya, kedua tersangka dikenakan pasal 363 ayat 3 KUHP dengan ancaman 9 tahun penjara.
Curi Motor di Kantor Dinas Kelautan Trenggalek, Dua Pemuda Ditembak
Kamis, 20 Des 2018 19:39 WIB
Reporter :
Bramanta Pamungkas
Bramanta Pamungkas
Berita Trenggalek
3 Rumah Warga di Trenggalek Tertimpa Longsor
Tradisi Pedang Pora, Tongkat Komando Kapolres Trenggalek Berganti
Kronologi Pembunuhan Janda di Trenggalek, Pelaku Bawa Palu dan Sekap Anak Korban
Kondisi Anak Korban Pembunuhan Janda di Trenggalek Berangsur Membaik
Janda asal Ponorogo Dibunuh Pacarnya di Hotel Trenggalek, Anaknya Dianiaya
Berita Terbaru
3 Rumah Warga di Trenggalek Tertimpa Longsor
Wanita di Jember Jual Motor Orang Tua, Ngakunya jadi Korban Begal
Rayakan Paskah, Hotel Swiss-Belinn Juanda Sidoarjo Gelar Lomba Menghias Telur
Malam Vigili Paskah di Gereja Santo Yusup Surabaya, Berikut Makna dan Pesannya
Orang Normal BAB Berapa Kali Sehari?
Tretan JatimNow
Profil Sofie Imam, Warga Tulungagung Asisten Pelatih Fisik Timnas Dampingi PK
Sosok Afrizal Rahman, Atlet Skateboard Muda Berbakat dari Kota Madiun
Kisah Siswi di Jember Hidup Sendiri, Aktif Modelling hingga jadi Duta Maritim
Kisah Tukang Cukur di Banyuwangi Beri Layanan Gratis bagi Difabel hingga ODGJ
Terpopuler
#1
Rayakan Paskah, Hotel Swiss-Belinn Juanda Sidoarjo Gelar Lomba Menghias Telur
#2
Malam Vigili Paskah di Gereja Santo Yusup Surabaya, Berikut Makna dan Pesannya
#3
Prakiraan Cuaca Surabaya Sabtu 19 April: Potensi Hujan Kecuali 11 Kecamatan Ini
#4
Persija Jakarta Siap Bangkit Lawan Perik Kediri
#5