Antisipasi Korban Tenggelam, Polisi di Surabaya Giatkan Patroli Sungai

Senin, 21 Jan 2019 22:05 WIB
Reporter :
Farizal Tito
Pencarian korban hilang di Sungai Kali Jagir

jatimnow.com - Kapolrestabes Surabaya Kombes Pol Rudi Setiawan imbau masyarakat Surabaya terutama yang berdekatan dengan sungai untuk tidak melakukan aktivitas yang membahayakan nyawa.

Imbauan tersebut berdasarkan kejadian hilangnya Untung (37) warga Bendul Merisi Jaya Gang V No. 44, Wonocolo, Surabaya yang hilang tenggelam di Kali Jagir Surabaya.

Saat mengikuti pencarian mengunakan perahu karet, Kapolrestabes Rudi menjumpai banyak warga yang melakukan aktivitas seperti mandi dan mancing, di bantaran sungai.

"Setlah kejadian ini kami sudah berbicara dengan jajaran Kapolsek  dan Satpol PP agar tidak bosan-bosannya berpatroli dan melarang para warga untuk beraktivitas di bantaran sungai, sehingga tidak ada lagi korban seperti ini," beber Rudi. Senin (21/1/2019).

Rudi menambahkan sistem kerja pintu air di kali Jagir dioperasikan tanpa pemberitahuan sebelumnya, sehingga apabila debit air semakin besar maka air yang masuk dan keluar itu bisa menyeret para masyarakat yang beraktivitas di bantaran sungai.

"Sistem kerja pintu air itu kan kita tidak mengetahui jadi alangkah baiknya tidak melakukan aktivitas di situ," katanya.

Sementara itu, proses pencarian Untung (37) di hari keempat ini belum menemukan tanda-tanda maupun hasil.

Para petugas Tim Basarnas, Petugas Pemadam Kebakaran (PMK), dan BPB Linmas dan dibantu oleh satuan intai para amfibi (taifib) Angkatan Laut melakukan pencarian menggunakan perahu karet, hingga muara kali Jagir di kawasan mangrove Wonorejo Surabaya.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Surabaya

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler