jatimnow.com - Polisi meringkus empat orang komplotan penipu dengan media emas palsu. Komplotan tersebut menipu toko-toko emas di Blitar.
Empat orang yang diringkus Polisi antara lain Eko Pramudianto (27) dan Yohanes Kustianto (42) warga Arjowilangun - Kalipare, Agus Budiono (32) warga Sidorejo - Pagelaran, serta Dedik Tri Cahyono (28) warga Kemulan - Turen. Empat warga Kabupaten Malang tersebut diringkus ditempat yang berbeda.
"Awalnya petugas menerima laporan ada orang menjual cincin ternyata palsu. Saat mendatangi TKP, petugas lalu mengamankan saudara Eko dan barang bukti," kata Kasubag Humas Polres Blitar, Iptu Muhammad Burhanudin, Jumat (25/01/2019).
Dari hasil pemeriksaan di Mapolsek Kanigoro, ternyata pelaku tak sendirian. Ada tiga pelaku lain yang kabur dengan membawa mobil Xenia.
Polisi yang bergerak cepat mengejar tersangka berhasil menangkap tiga lainnya. Polisi juga menyita 1 Unit mobil Xenia Nopol N 1002 FV, 5 buah cincin emas palsu, 2 buah gelang emas palsu dan uang sebesar Rp 8.512.000 hasil penjualan diwilayah Tulungagung dan Blitar.
Saat diperiksa, keempatnya mengakui perbuatannya. Bahkan keempat tersangka mengaku melakukan penipuan dibeberapa wilayah mencakup Trenggalek dan Tulungagung.
"Kasus tersebut sudah dilimpahkan ke Satreskrim Polres Blitar. Sementara kami masih melakukan pengembangan. Mohon waktu," ungkap Burhan.
Komplotan Penjual Emas Palsu di Blitar Diringkus
Jumat, 25 Jan 2019 19:30 WIB
Reporter :
CF Glorian
CF Glorian
Berita Blitar
Megawati Ziarah ke Makam Bung Karno di Blitar, Ditemani Sejumlah Politisi PDIP
TikTokers Cewek asal Blitar Live Streaming Pornografi Ditangkap Polisi
Pelajar di Blitar Tewas Kecelakaan Lalu Lintas Disertai Ledakan Petasan
Polisi Selidiki Kasus Pencabulan Sesama Jenis di Ponpes Kota Blitar
Pedangdut Mala Agatha Diperiksa Polres Blitar Kota, Buntut Lagu Iclik Cinta
Berita Terbaru
Polres Bangkalan Ringkus Pria Bawa 56 Butir Ekstasi, Hendak Kirim ke Banjarmasin
Ulama Bassra Datangi Pendopo Bangkalan, Sampaikan Isu Penting pada Bupati
Pulang Kampung, Megawati Hangestri Ungkapkan Tak Perpanjang Kontrak Red Sparks
Harga Gabah Merosot, DPRD Jatim Desak Bulog Segera Bertindak
Pemkab Ponorogo Siapkan Museum Transit untuk Artefak Cagar Budaya
Tretan JatimNow
Profil Sofie Imam, Warga Tulungagung Asisten Pelatih Fisik Timnas Dampingi PK
Sosok Afrizal Rahman, Atlet Skateboard Muda Berbakat dari Kota Madiun
Kisah Siswi di Jember Hidup Sendiri, Aktif Modelling hingga jadi Duta Maritim
Kisah Tukang Cukur di Banyuwangi Beri Layanan Gratis bagi Difabel hingga ODGJ
Terpopuler
#1
Pulang Kampung, Megawati Hangestri Ungkapkan Tak Perpanjang Kontrak Red Sparks
#2
Mengulik Pertemuan Gubernur Khofifah dan Forkopimda Jatim dengan Jokowi
#3
Perizinan Tiang Internet, PKL Pepelegi Tolak Penggusuran, Laga Persik Vs Persija
#4
Keluh Kesah Pedagang Pasar Tanjung Jember: Fasilitas Minim, jadi Tempat Mabuk-mabukan
#5