Forum Alumni Jatim Deklarasi Dukung Pasangan Jokowi-Ma'ruf

Sabtu, 02 Feb 2019 16:01 WIB
Reporter :
Arry Saputra
Presiden Jokowi saat di Jalan Pahlawan Surabaya

jatimnow.com - Pendukung Calon Presiden RI No urut 01 Joko Widodo (Jokowi) yang tergabung dalam Forum Alumni Jatim (FAJ) 01 menggelar deklarasi di Jalan Pahlawan, Sabtu (2/2/2019). Forum tersebut terdiri dari almuni perguruan tinggi serta SMA dan SMK se Jawa Timur.

Dalam deklarasi ini, hadir perwakilan-perwakilan alumni dari berbagai perguruan tinggi seperti Universitas Airlangga, Universitas Negeri Surabaya, Universitas 17 Agustus 1945, Institut Teknologi Sepuluh Nopember, dan alumni universitas lainnya.

"Ya alumni-alumni seluruh perguruan tinggi dan SMA-SMK di Jatim. Kalau saya sebutkan satu per satu sampai malam gak habis," ujar Jokowi usai menyebutkan nama-nama instansi para relawan.

Dalam aksi ini Jokowi mendapatkan julukan panggilan laki-laki Surabaya yakni 'Cak' dan Jancukan.

Ketua pelaksana deklarasi bernama Ernawan menyebut jika Jokowi pantas mendapatkan sebutan tersebut. Pasalnya sebutan CAK memiliki singkatan berupa Cakap, Agamis dan Kreatif.

"Selain itu Pak Jokowi ini Jancukan. Jantan, Cakap, Ulet, Komitmen, dan Antikorupsi. Jokowi wani!" ujarnya dalam orasinya.



Saat diteriaki dengan sebutan itu, Jokowi tak mempermasalahkannya. Ia justru meneruskan orasi kampanyenya di atas panggung dengan disaksian ribuan relawan.

Jokowi menegaskan, menjadi seorang pemimpin sebuah negara yang besar tidaklah mudah. Diperlukan pengalaman untuk memerintah suatu negara seperti ia memerintah Indonesia.

"Mengelola negara inu gak gampang. Diperlukan pengalaman dalam memerintah pemerintahan besar seperti negara kita Indonesia. Apa yang ingin saya sampaikan, pengalaman itu perlu," tegasnya.

Selain itu, Jokowi juga mendapat jargon baru saat deklarasinya dengan para alumni ini. Ia mendapat julukan Jokowi Wani (Jokowi Berani), setelah mendapat jargon itu Jokowi pun membalasnya dengan arek Suroboyo wani, arek Jatim wani.

"Fitnah, dusta, hoax, ini yang harus segera diluruskan bapak ibu sekalian. Sebagai intelektual-intelektual, saya meyakini arek-arek Suroboyo pasti wani!" seru Jokowi dalam orasinya.



Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler