jatimnow.com - Wakil Gubernur (Wagub) Jawa Timur, Emil Elestianto Dardak meninjau lokasi banjir di Kabupaten Trenggalek, Minggu (10/3/2019). Dalam kunjungannya ini Wagub Emil melihat lokasi banjir di Kelurahan Tamanan, Kelutan dan Ngadirenggo.
Pemerintah Provinsi Jawa Timur sendiri sudah menyiapkan sejumlah langkah kedaruratan pascabanjir dan longsor di 15 daerah di Jawa Timur.
Perbaikan tanggul sungai menjadi salah satu prioritas jangka pendek, yang akan segera dilakukan oleh pemprov.
"Seperti yang di Ponorogo, di titik Dadapan tanggulnya jebol. Itu dikelola BBWS Bengawan Solo. Di Trenggalek, plengsengan Jembatan Kelutan di dekat pondok itu ambrol agak parah," ujar Emil, Minggu (10/03/2019).
Untuk melakukan perbaikan, Emil menjelaskan, Pemprov telah menghubungi Dinas PU SDA dan BBWS Brantas agar segera turun tangan melakukan langkah darurat. Jika tidak segera ditangani, dikhawatirkan akan mengancam jembatan nasional yang ada di sampingnya.
"Penyedian sandbag atau bronjong sangat dibutuhkan, ini dilakukan untuk menyelamatkan infrastruktur ," jelasnya.
Meskipun banjir sudah mulai surut, Wagub Emil mengingatkan kepada masyarakat untuk tetap waspada. Hal ini dikarenakan berdasarkan data dari BMKG, potensi hujan deras diperkirakan akan kembali terjadi di wilayah Jawa Timur.
"Megin Genion Oceanation (MGO) masih berpotensi memicu terjadinya hujan deras," pungkasnya.
Wagub Emil Tinjau Lokasi Banjir di Trenggalek
Minggu, 10 Mar 2019 17:51 WIB
Reporter :
Bramanta Pamungkas
Bramanta Pamungkas
Berita Trenggalek
Trenggalek Hujan Deras, Air Sungai Meluap hingga Tutup Akses Jalan ke Ponorogo
Ratusan Warga 2 Desa di Trenggalek Protes Jalan Rusak, Cabup Siap Perbaiki?
Longsor Tutup Akses Jalan Kampak-Munjungan Trenggalek
Tanggapi Protes Warga Senden, Pemkab Trenggalek Siapkan Dana Rp1 M
Hasil Tes DNA Kiai Cabul di Trenggalek, Sah Bapak Biologis Anak Korban
Berita Terbaru
Polisi Gerebek Kampung Narkoba di Jalan Kunti Surabaya, 25 Orang Ditangkap
Persatuan Pemuda Peduli Pasuruan Gelar Deklarasi Pemenangan Paslon Mudah
Viral Video Berkas C Plano Spesimen Dibakar, KPU Bangkalan Panggil Pelaku
Bank Jatim Salurkan CSR Perbaikan Gor Sultan Abdul Kadirun Bangkalan
Relawan Cantiq Konvoi di Surabaya, Kampanyekan Luluk-Lukman di Pilgub Jatim 2024
Tretan JatimNow
Mengenal Alfredo Nararya, Pemain Persebaya U-16 yang Jago Sains
Sosok Wamensesneg Bambang Eko di Mata Tetangga Jember, Pintar Sejak SD
Profil Arifatul Choiri Fauzi, Menteri PPPA asal Madura: Kader Muslimat NU
Sosok Kakang Fiki Andriansah Duta Wisata Jatim 2024 dari Ponorogo
Terpopuler
#1
Persatuan Pemuda Peduli Pasuruan Gelar Deklarasi Pemenangan Paslon Mudah
#2
Laskar Kamil, Bantahan Ketua KPU Sidoarjo, Dana BOS SMK 2 PGRI Ponorogo
#3
Ibu asal Jember Melahirkan di Area Perkebunan, Tak Kuat Menuju Rumah Bidan
#4
Malam Ini Debat Publik Terakhir Pilkada Tulungagung
#5