jatimnow.com - Warga di Kelurahan Klampok, Sananwetan, Kota Blitar heboh setelah menemukan sesosok mayat pria di tepi sungai setempat, Senin (1/4/2019). Polisi yang mendapat laporan warga langsung datang ke lokasi kejadian dan mengevakuasi mayat itu.
Dari hasil identifikasi polisi, korban diketahui bernama Imam Muslim (42), warga Gondanglegi, Sutojayan, Kabupaten Blitar. Dia ditemukan warga dalam keadaan tewas terlentang.
"Dari keterangan warga, yang bersangkutan turun dari sepedanya lalu turun dan mondar mandir di sekitar TKP. Tak lama kemudian tergeletak," ujar Kasatreskrim Polres Blitar Kota, AKP Heri Sugiono, Senin (1/4/2019).
Baca juga: Tampang Pelaku Pembunuhan Wanita di Krian Sidoarjo
Korban mondar-mandir sekitar pukul 15.00 Wib. Namun saat itu, warga sekitar tidak menaruh curiga. Dan saat korban mendadak tergeletak, warga sekitar baru mencoba membangunkan korban.
Baca juga: Mayat Wanita Bersimbah Darah Ditemukan di Pekarangan Rumah Warga Sidoarjo
Selain melapor ke polisi, warga juga mengupload kejadian itu ke media sosial Facebook. Saat ditemukan, korban menggunakan pakaian kaos belang. Korban juga membawa motor Suzuki Shogun bernopol AG 6994 LA warna hitam.
Setelah melakukan identifikasi, Tim Inafis Polres Blitar Kota mengevakuasi jasad korban ke RSUD Mardi Waluyo kota setempat. Dari hasil pemeriksaan sementara, korban tewas diduga karena serangan jantung.
Baca juga: Wanita di Jember Ditemukan Tewas, Diduga Lompat Dari Lippo Mall
"Dari hasil pemeriksaan medis, pada tubuh korban juga tidak terdapat tanda-tanda kekerasan," pungkas Heri.