Kantor Timses Jokowi Jatim Dipenuhi Karangan Bunga Ucapan Kemenangan

Senin, 22 Apr 2019 19:27 WIB
Reporter :
Jajeli Rois
Karangan bunga di kantor TKD Jokowi Jatim

jatimnow.com - Kantor Tim Kampanye Daerah (TKD) Jokowi-KH Ma'ruf Amin untuk Jawa Timur dipenuhi karangan bunga ucapan selamat atas kemenangan pasangan calon presiden nomor urut 01.

Dari pantauan jatimnow.com, Senin (22/4/2019), karangan bunga ucapan selamat atas kemenangan Jokowi-KH Ma'ruf Amin itu memenuhi halaman kantor TKD Jatim, Jalan Basuki Rahmat, Surabaya.

Karangan bunga itu dari Komunitas emak-emak Suroboyo yang ogah memilih nomor 2, dari Ksatria Airlangga (alumni Universitas Airlangga) dan berbagai elemen masyarakat lainnya, mengalir ke kantor TKD Jatim sejak sekitar dua hari lalu atau Minggu (21/4/2019).

Baca juga: TKD Tak Rekom Emil Dampingi Khofifah di Pilgub Jatim 2024, Tapi...

Kata-kata di karangan bunga itu memberikan ucapan selamat Jokowi-Ma'ruf terpilih menjadi Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2019-2024.

Ketua TKD Jatim Irjen Pol (Purn) Machfud Arifin mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang memberikan karangan bunga ucapan selamat kepada Jokowi-KH Ma'ruf Amin.

"Itu bentuk apresiasi daripada masyarakat Jawa Timur terhadap kemenangan Pak Jokowi di quick count," kata Machfud.

Ia mebgatakan, pengiriman karangan bunga ucapan selamat dari masyarakat, kemungkinan reaksi pernyataan menang yang 62 persen dari pihak sebelah yang tidak diketahui dasarnya.

"Ya yang jelas secara quick count kita sudah unggul. Kemudian lebih afdol lagi kita tunggu dari tahapan baik itu di tingkat PPK, kemudian kabupaten dan provinsi, berlanjut tingkat nasionalnya," ujarnya.

"Kita tunggu saja dan saya berharap sabar semuanya. Itu yang menjadi kunci dan menjadi keputusan siapa yang menang pemilu presiden," terangnya.

 

Baca juga: Prabowo-Gibran Menang 1 Putaran, Khofifah: Cukup Doakan Saja

\

 

 

Baca juga: Rekapitulasi Pilpres 2024 Rampung, Khofifah Ajak Warga Jatim Lakukan Ini

 

 

 

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler