jatimnow.com - Peringatan Hari Bhayangkara ke 73 di Magetan diisi dengan pertandingan lomba voli yang memperebutkan Kapolres Cup, Selasa (2/7/2019).
Pertandingan bola Volly kali ini diselenggarakan di GOR Mageti. Acara ini dihadiri oleh unsur Forpimda Magetan.
Baca juga: Belanja di Pasar Murah Lembeyan Magetan, Warga Bisa Dapat Diskon Khusus
Sebagai pembuka, digelar pertandingan voli antar petinggi di Magetan, diantaranya Bupati Suprawoto. Para forpimda terlihat kelimpungan saat mengejar bola.
"Yang pembukaan tadi buat asyik-asyikan saja. Sekalian olahraga bersama sesama forpimda," kata Kapolres Magetan, AKBP Muhammad Rifai, sesaat setelah pertandingan.
Baca juga: Festival Durian Magetan jadi Ajang Pemkab Branding Potensi Lokal
Ia mengaku, tujuan utamanya adalah mencari bibit atlet bola voli di wilayah Magetan.
"Bibit atletnya sudah ada. Tinggal mengasah saja. Ya melalui pertandingan-pertandingan seperti ini," kata AKBP Muhammad Rifai.
Baca juga: Kemensos Santuni Keluarga Korban asal Magetan dalam Musibah Longsor di Denpasar
Ia juga meminta kepada puluhan tim yang bertanding tetap sportif dan mengikuti pertandingan dengan santai.
"Memang kalah itu biasa. Jadi tetap harus sportif. Semua bahagia semua sehat," jelas AKBP Rifai.