Pikap Muat Sayur Terguling di Tol Sumo, 2 Orang Terluka

Minggu, 04 Agu 2019 09:42 WIB
Reporter :
Achmad Supriyadi
Mobil pikap terguling di Tol Sumo

jatimnow.com - Mobil Daihatsu Grandmax jenis pikap bernopol W 8578 B mengalami kecelakaan di Jalan Tol Surabaya-Mojokerto (Sumo) tepatnya di KM 712.800, Sabtu (3/8) malam.

Mobil warna hitam yang dikemudikan Nurul Huda (21) asal Kandangan, RT 10 /RW 02, Kecamatan Trucuk, Kabupaten Bojonegoro dengan penumpang Ermawati (21) warga asal Desa Sidokumpul RT 02 RW 31, Kecamatan Gresik, terguling di Tol Sumo.

Kasat Patroli Jalan Raya (PJR) Polda Jatim, AKBP Bambang S Wibowo mengatakan mobil bermuatan sayur itu melaju dari Mojokerto menuju Surabaya dengan kecepatan kurang lebih 80 kilometer per jam di lajur kiri atau lambat.

Baca juga: Sopir Porsche Tabrak Livina Jalani Pemeriksaan, Ini Kata Polresta Sidoarjo

"Di KM 712.800 jalur A, mendadak kendaraan oleng ke kiri dan terguling di bahu jalan," katanya, Minggu (4/8/2019).

Analisa petugas, kecelakaan diduga karena ban belakang sebelah kanan meletus.

Baca juga: Polresta Sidoarjo Tegaskan Proses Hukum Porsche Tabrak Livina Terus Berlanjut

"Kondisi yang sudah tidak layak pakai juga disebabkan membawa muatan berlebih sehingga tekanan ban menjadi tidak seimbang," ujarnya.

\

Petugas PJR dibantu patroli tol dan medis segera melakukan pertolongan pertama pada korban yang cidera. Sedangkan kendaraan dievakuasi ke gerbang Tol Mojokerto.

"Pastikan kondisi kendaraan dan fisik pengemudi serta penumpang sebelum melakukan perjalanan. Keselamatan dalam berlalulintas adalah tanggung jawab kita bersama," tukasnya.

Baca juga: Pemilik Porche yang Tabrak Grand Livina Tak Dapat Tunjukkan STNK, Bodong?

 

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler