Aksi Heroik Pelajar di Probolinggo Naik Tiang saat Bendera Tersangkut

Sabtu, 17 Agu 2019 20:35 WIB
Reporter :
Mahfud Hidayatullah
Bendera yang terlilit

jatimnow.com - Upacara penurunan bendera di Kantor Kecamatan Dringu, Kabupaten Probolinggo, Sabtu (17/8/2019) sore menjadi aksi mendebarkan.

Bendera merah putih yang tengah berkibar saat akan diturunkan terlilit pada tiangnya karena hembusan angin kencang.

"Sama Paskibra dihentikan dan spontanitas anak SD Kalisalam 1 yang bernama M Fajar naik tiang berusaha melepas lilitan bendera tetapi saat mencapai pertengahan dia gagal," kata Kepala Dinas Komunikasi Informasi dan Statistik Kabupaten Probolinggo, Yulius Cristian, Sabtu (17/8/2019).

Baca juga: Bupati Sidoarjo Berangkatkan Karnaval HUT RI, KPU Ikutan Kirab Pemilu 2024

Kemudian salah satu petugas Paskibra atas nama Fajar Risky pelajar SMA 1 Dringu memutuskan untuk memanjat tiang bendera dan berhasil melepas lilitan bendera.

Baca juga: Rayakan HUT RI ke-78, Warga Desa Mlarak Ponorogo Bagikan 400 Telur

"Akhirnya proses penurunan bendera terus dilanjutkan oleh Paskibraka," kata Yulius.

\

 

Baca juga: Smasa Gresik di Futsal Championship, 42 Anak Diundang Gubernur Jatim, Opini Peringatan Kemerdekaan

 

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Probolinggo

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler