jatimnow.com - Truk trailer tanpa muatan menabrak rumah toko (ruko) di Pasar Patalan, Kecamatan Wonomerto, Kabupaten Probolinggo, Kamis (5/9/2019).
Kapolsek Wonomerto, AKP Sugianto mengatakan kecelakaan tersebut terjadi sekitar pukul 4.00 Wib.
"Benar ada kecelakaan," kata AKP Sugianto saat dikonfirmasi.
Baca juga: Pajero Seruduk Motor dan Mobil Box di Bangkalan
Menurutnya, truk trailer tersebut diketahui melaju dari arah jalur Bromo menuju Probolinggo..
Baca juga: Anggota DPRD Bojonegoro Tewas Kecelakaan
"Dugaan sementara truk tersebut rem blong," jelasnya.
Untuk kepastian korban jiwa, petugas kepolisian masih melakukan olah TKP dan melakukan evakuasi
Baca juga: Bus Bagong Tabrak Mobil dan Tiang Listrik di Tulungagung
"Ini saya perjalanan menuju ke lokasi kejadian. Nanti saya kabari info selanjutnya," tukasnya.