Ikatan Keluarga Madura Dukung Machfud Arifin di Pilwali Surabaya 2020

Minggu, 15 Mar 2020 11:09 WIB
Reporter :
Jajeli Rois
Ikatan Keluarga Madura Indonesia (IKAMRA) deklarasi dukung Machfud Arifin di Pilwali Surabaya 2020

jatimnow.com - Ikatan Keluarga Madura Indonesia (IKAMRA) menggelar deklarasi dengan menyatakan dukungannya kepada Calon Wali Kota Surabaya Irjen Pol (Purn) Machfud Arifin dalam Pemilihan Wali Kota (Pilwali) Surabaya 2020.

IKAMRA meminta Machfud Arifin meneruskan kepemimpinan Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini atau Risma.

Ada lima poin pernyataan dukungan keluarga besar IKAMRA untuk Machfud Arifin yang dibacakan langsung Ketua Umum DPP IKAMRA Adras Ridwan di Kantor IKAMRA, Jalan Simorejo Timur, Surabaya, Sabtu (14/3/2020) malam.

Baca juga: Machfud Arifin Ikhlas dan Doakan Eri Cahyadi-Armudji

Ikatan Keluarga Madura Indonesia (IKAMRA) deklarasi dukung Machfud Arifin di Pilwali Surabaya 2020

"Kami segenap keluarga besar DPP IKAMRA menyatakan dukungan kepada Bapak Machfud Arifin sebagai calon wali kota Surabaya tanpa ada syarat apapun di dalamnya," ujar Adras Ridwan.

Poin kedua, keluarga besar DPP IKAMRA berharap kepada Machfud Arifin untuk tetap melanjutkan kepemimpinan Wali Kota Risma selama dua periode. Ketiga, DPP IKAMRA berharap kepada Machfud Arifin senantiasa melaksanakan dan mengawal segala aspirasi warga Kota Surabaya.

Baca juga: Kuasa Hukum MAJU Sayangkan Dana Kampanye Erji Nol Rupiah Tak Ditindak

"Keempat, kami keluarga besar DPP IKAMRA akan senantiasa setia mendampingi sekaligus mengawal Bapak Machfud Arifin selaku calon wali kota Surabaya terpilih dan hingga selesai di akhir jabatan," tuturnya.

\

Ikatan Keluarga Madura Indonesia (IKAMRA) deklarasi dukung Machfud Arifin di Pilwali Surabaya 2020

"Dan yang terakhir semoga Bapak Machfud Arifin senantiasa selalu bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan menteladani baginda nabi besar Muhammad SAW sebagai suri tauladan umat Islam semuanya Amin Yarabbal Alamin," tandas Adras Ridwan.

Baca juga: Kuasa Hukum MAJU Sebut Keterlibatan Risma Telah Terungkap dalam Sidang

Surat pernyataan dukungan itu pun diserahkan kepada Machfud Arifin.

Sementara, Machfud Arifin yang diusung koalisi partai politik yaitu PKB, PAN, Gerindra, Demokrat, PPP dan NasDem itu mengucapkan terima kasih atas dukungan dari keluarga IKAMRA.

"Kami berharap warga dari keluarga Madura beserta seluruh elemen warga Surabaya untuk bersama-sama membangun Kota Surabaya lebih baik lagi dan Surabaya lebih maju," sambung Machfud Arifin.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Surabaya

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler