Lansia di Kabupaten Probolinggo Terkonfirmasi Positif Corona

Selasa, 05 Mei 2020 19:55 WIB
Reporter :
Mahfud Hidayatullah
Data sebaran Covid-19 di Kabupaten Probolinggo per 5 Mei 2020

jatimnow.com - Pasien positif Virus Corona atau Covid-19 di Kabupaten Probolinggo menjadi 22 orang setelah ada penambahan satu orang. Satu pasien baru itu adalah seorang lanjut usia (lansia) asal Kecamatan Gending.

"Pasien ini seorang laki-laki dengan usia 70 tahun. Sebelumnya berstatus PDP (pasien dalam pengawasan) setelah dirapid test reaktif. Dan hasil swabnya keluar hari ini terkonfirmasi positif," kata Pelaksana Gugus Tugas Pencegahan Penyebaran Covid-19 Kabupaten Probolinggo, dr Anang Budi Yulieanto, Selasa (5/5/2020).

Anang menyebut bahwa pasien ini tidak ada kaitanya dengan pasien positif sebelumnya.

Baca juga: Muncul Lagi Subvarian Omicron Baru BA.2.75

"Pasien ini sebelumnya hanya keliling dan bertamu ke rumah tetangganya. Diduga orang yang pernah ditemuinya adalah orang yang positif," jelasnya.

Baca juga: Kasus Positif Covid-19 di Indonesia Naik Hingga 620 Persen

Meski begitu, Tim Gugus Tugas tetap melakukan tracking terhadap keluarga dan orang yang dekat dengan pasien.

\

"Saat ini pasien sudah dirawat di ruang isolasi RSUD Tongas," tambahnya.

Baca juga: Ini Penjelasan Pakar Virologi Mengenai Virus Corona Varian Lambda

 

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Probolinggo

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler