Satu Tenaga Medis RSUD Tongas Kabupaten Probolinggo Positif Corona

Minggu, 10 Mei 2020 19:58 WIB
Reporter :
Mahfud Hidayatullah
Data Coivd-19 di Kabupaten Probolinggo per 10 Mei 2020

jatimnow.com - Seorang tenaga medis RSUD Tongas Kabupaten Probolinggo terkonfirmasi positif Virus Corona (Covid-19). Dengan penambahan itu, jumlah pasien positif Corona di kabupaten ini menjadi 25 orang.

Juru Bicara Pelaksana Gugus Tugas Pencegahan Penyebaran Covid-19 Kabupaten Probolinggo, dr Anang Budi Yulieanto mengatakan, tenaga medis ini seorang perempuan berusia 23 tahun asal Kecamatan Tongas.

"Saat ini pasien sudah menjalani perawatan di ruang isolasi rumah pengawasan," kata dr Anang, Minggu (10/5/2020).

Baca juga: Muncul Lagi Subvarian Omicron Baru BA.2.75

dr Anang menambahkan, Tim Gugus Tugas Covid-19 masih belum mengetahui dari mana sumber penularannya. Sebab dari hasil tracing, tenaga medis ini sehari-hari hanya bertugas di RSUD Tongas pulang pergi.

"Karena tidak ada hubungan dengan pasien sebelumnya, maka pasien ini masuk klaster lepas," ujarnya.

Baca juga: Kasus Positif Covid-19 di Indonesia Naik Hingga 620 Persen

Untuk mencegah penyebaran dan penularan dari pasien ini, tim gugus tugas melakukan tracking terhadap orang-orang yang kontak erat dengan pasien.

\

"Untuk bisa mengetahui lebih jauh kita upayakan terus lakukan tracking lebih luas lagi," tambah dr Anang.

Baca juga: Ini Penjelasan Pakar Virologi Mengenai Virus Corona Varian Lambda

Hingga hari ini, jumlah pasien positif Corona di Kabupaten Probolinggo tercatat 25 orang dengan satu pasien dinyatakan sembuh yaitu balita berusia 1 tahun 6 bulan.

Sedangkan pasien dalam pengawasan (PDP) tercatat sebanyak 51 orang. Dari jumlah itu, 12 orang dalam pengawasan, 22 orang usai diawasi, 17 orang meninggal dunia. Orang dalam pemantauan (ODP) 436 orang, dengan rincian 105 dalam pemantauan, 329 orang sudah dipantau dan 4 orang meninggal.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Probolinggo

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler