jatimnow.com - Spesialis pembobol toko elektronik yang kerap beraksi di wilayah Surabaya dan Gresik bahkan Tulungagung dilumpuhkan kakinya oleh Tim Unit Resmob Satreskrim Polrestabes Surabaya.
Pelaku bernama Marsam (24), asal Sidotopo Dipo Barat, Surabaya. Ia ditembak kakinya lantaran kabur saat hendak diringku sekitar pukul 14.00 Wib, Selasa (14/7/2020) di Jalan Banyuurip Kidul, Surabaya.
"Kami tangkap setelah dia mencuri empat buah laptop dan dua handphone di Toko Joss Com Jalan Siwalankerto, Surabaya," jelas Kanit Resmob Polrestabes Surabaya, Iptu Arief Risky Wicaksana, Jumat (17/7/2020).
Baca juga: Pasca-Pembobolan Akun Bisnis Hotel, Diskominfo Kota Batu Imbau Perketat Keamanan
Arief menjelaskan, pelaku merupakan residivis kasus penculikan pada 2010 di Magelang, Jawa Tengah. Setelah bebas, pelaku menjadi pelaku pembobolan dengan menyasar toko elektronik dan toko handphone.
Sebelum melancarkan aksinya di malam hari, pelaku terlebih dahulu menghafalkan situasi di toko sasarannya dengan berpura-pura menjadi pelanggan yang akan memperbaiki handphone maupun laptopnya.
"Dia biasanya berkeliling dan survei dulu sebelum beraksi. Jika malam dia biasanya berbagi peran dengan kawannya (DPO). Dia sebagai eksekutor dan merusak gembok, sedangkan temannya bertugas mengawasi sekitar," beber Alumni AKPOL Tahun 2013 itu.
Baca juga: Maling Gentayangan Bobol Kafe di Kota Malang, Waspada!
"Kalau beraksi siang hari dia berpura-pura service. Tapi setelah pegawai toko lengah dia mulai menggambil barang-barang yang ada di sekitarnya seperti laptop dan handphone," tambahnya.
Dari catatan kepolisian, selama empat bulan terakhir, pelaku sudah beraksi di 6 TKP dengan hasil curian seperti 5 buah laptop, 10 headset, 4 buah adaptor laptop dan tas laptop.
"Dalam pemeriksaan tersangka mengaku dua kali beraksi di daerah Lakarsantri pada bulan Mei, Jalan Sidosermo pada bulan April. Kemudian di Menganti Gresik pada bulan Mei dan dan di daerah Tulungagung pada bulan Juni kemarin," paparnya.
Baca juga: Pria Jombang Bobol Kafe di Pare Kediri, Tertangkap Gara-gara Satpam Sumuk
Tidak hanya itu, dari tempat pelaku Tim Resmob Polrestabes Surabaya juga menyita alat isap sabu. Diduga, pelaku sering mengonsumsi sabu setelah mendapat hasil dari kejahatannya tersebut.