Direktur Terpapar Covid-19, RSUD Waluyojati Probolinggo Ditutup 3 Hari

Jumat, 21 Agu 2020 13:40 WIB
Reporter :
Mahfud Hidayatullah
Penyemprotan disinfektan di RSUD Waluyojati, Kraksaan, Probolinggo

jatimnow.com - Seluruh pelayanan di RSUD Waluyojati Kraksaan Kabupaten Probolinggo ditutup sementara setelah direktur rumah sakit tersebut tepapar Virus Corona (Covid-19). Rencananya, pelayanan dibuka kembali besok, Sabtu (22/8/2020).

"Iya mas terhitung sejak tanggal 18-21 (Agustus 2020) ini pelayanan untuk pasien baru ditutup sementara. Karena keluarga besar di rumah sakit tersebut ada yang terpapar Virus Corona," kata Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Probolinggo, dr. Shodiq Thahdjono, Jumat (21/8/2022).

Shodiq menjelaskan, penutupan sementara selama tiga hari itu dilakukan untuk melakukan sterilisasi sekaligus memutus rantai penyebaran Covid-19. Selama tiga hari itu pula, penyemprotan disinfektan dilakukan di setiap bagian rumah sakit.

Baca juga: Muncul Lagi Subvarian Omicron Baru BA.2.75

"InsyaAllah besok pelayanan di Rumah Sakit Waluyo Jati Kraksaan sudah mulai buka kembali," jelasnya.

Baca juga: Kasus Positif Covid-19 di Indonesia Naik Hingga 620 Persen

Shodiq menyebut, untuk pasien yang sudah dirawat di rumah sakit tersebut tetap dilayani seperti sebelumnya.

\

"Penutupan sementara hanya diberlakukan terhadap pasien baru," tegasnya.

Baca juga: Ini Penjelasan Pakar Virologi Mengenai Virus Corona Varian Lambda

Dia berharap masyarakat yang hendak berobat selama masa penutupan, agar menuju ke rumah sakit swasta yang ada, salah satunya di RSU Wonolangan.

Jumlah pasien terkonfirmasi Covid-19 di Kabupaten Probolinggo hingga Kamis (20/8/2020) sebanyak 337, dengan rincian 49 masih dilakukan perawatan, 275 orang selesai dirawat atau sembuh dan 13 orang meninggal dunia.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Probolinggo

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler