jatimnow.com - Peredaran pil koplo di Ponorogo semakin menjadi. Sat Resnarkoba Polres Ponorogo berhasil mengamankan 7 pelaku pengedar dan pemakai pil koplo.
Barang buktinya pun tak main-main. Sebanyak 4.286 butir pil koplo. Ketujuh tersangka adalah SH (23), BH (28), AG (25), BA (25), SG (25) dan AGS (20). Mereka semua asal Ponorogo.
Terungkapnya kasus tersebut berawal dari 'nyanyian' SH saat bertransaksi 37 butir pil koplo di Warung Sambit. SH mengaku mendapatkab barang dari DHC yang tak lain adalah tetangganya.
"DHC tak bisa mengelak saat digerebek di rumahnya. Karena ada pil koplo 555 butir. Dari DHC merembet ke BH yang juga membeli dari bandar," kata Kasubag Humas Polres Ponorogo, AKP Sudarmanto, Jumat (2/3/2018).
Hal yang sama juga didapatkan dari pelaku AG. Kata AKP Sudarmanto, dari pelaku AG mendapati 674 butir. Setelahnya, pengembangan dari AG ke BA yang menyimpan 2.947 butir pil koplo. Pengembangan kembali barang haram tersebut dari SG.
"Dari dua kali pengembangan, rupanya mendapat barang dari inisial K warga Trenggalek. Sampai sekarang masih DPO," bebernya.
Pun pelaku EGS juga mendapat barang yang membuat ngefly dari KD warga Purwantoro, Kabupaten Wonogiri, Provinsi Jawa Tengah. "DPO-nya ada dua. Semua dari luar kota," katanya.
AKP Sudarmanto mengungkapkan jika rata-rata alasan pelaku 'bermain' pil koplo karena keuntungan yang didapat cukup besar. Dan pasarnya pun lintas generasi.
"Biasanya 5 butir dijual Rp 10 ribu. Itu paket hemat dan bisa menjangkau semuanya," pungkasnya.
Reporter: Mita Kusuma
Editor: Budi Sugiharto
Pil Koplo Menyerbu Ponorogo, Pemasok dari Trenggalek dan Wonogiri
Jumat, 02 Mar 2018 18:15 WIB
Reporter :
Mita Kusuma
Mita Kusuma
Berita Ponorogo
Laskar Kamil, Bantahan Ketua KPU Sidoarjo, Dana BOS SMK 2 PGRI Ponorogo
Kasus Dana BOS SMK 2 PGRI: Kejari Ponorogo Sita 7 Bus, 2 Avanza dan 1 Pajero
Debat Terakhir Pilkada Ponorogo: Paslon 1 dan 2 Sukses Sampaikan Visi Misi
Debat Terakhir, Polres Ponorogo Tambah 1 Kompi Brimob untuk Pengamanan
KPU Ponorogo Gandeng 5 Panelis di Debat Terakhir, Ada Lulusan Luar Negeri
Berita Terbaru
Program Makan Siang Gratis Diminta Libatkan UMKM di Surabaya
Program Makan Bergizi Diharapkan Bisa Serap Sayuran Lokal Mojokerto
Fraksi Gerindra DPR-RI Kaji KPU dan Bawaslu jadi Badan Adhoc, Demi Apa?
Gudang UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung Terbakar
Ibu asal Jember Melahirkan di Area Perkebunan, Tak Kuat Menuju Rumah Bidan
Tretan JatimNow
Mengenal Alfredo Nararya, Pemain Persebaya U-16 yang Jago Sains
Sosok Wamensesneg Bambang Eko di Mata Tetangga Jember, Pintar Sejak SD
Profil Arifatul Choiri Fauzi, Menteri PPPA asal Madura: Kader Muslimat NU
Sosok Kakang Fiki Andriansah Duta Wisata Jatim 2024 dari Ponorogo
Terpopuler
#1
Laskar Kamil, Bantahan Ketua KPU Sidoarjo, Dana BOS SMK 2 PGRI Ponorogo
#2
Ibu asal Jember Melahirkan di Area Perkebunan, Tak Kuat Menuju Rumah Bidan
#3
Usulan DPRD Untuk Kemajuan Pendidikan Surabaya
#4
Fraksi Gerindra DPR-RI Kaji KPU dan Bawaslu jadi Badan Adhoc, Demi Apa?
#5