jatimnow.com - Mobil Escudo nopol S 1295 LE tertabrak kereta rel diesel (KRD) jurusan Surabaya-Cepu hingga terseret sejauh 20 meter di perlintasan rel kereta api yang tidak dilengkapi palang pintu di Desa Sumlaran Kidul, Sukodadi, Lamongan, Sabtu (27/3/2021).
Peristiwa itu mengakibatkan pengemudi yang bernama Dwi Wantara (42), dan satu penumpang lainnya yakni Fahrul (40) tewas di lokasi. Mobil yang memuat telur itu pun ringsek.
Salah seorang warga, Fauzi mengatakan jika beberapa detik sebelum tabrakan, kereta api jenis KRD 395 yang sempat membunyikan klakson untuk memberi pemberitahuan kepada pengemudi mobil.
Baca juga: Video: Mobil Avanza Tertabrak Kereta Api Barang di Tulungagung
"Terdengar suara klakson sangat keras tadi sebelum tabrakan terjadi," kata Fauzi.
Baca juga: Pos Jaga Perlintasan Lokasi Kecelakaan Avanza di Tulungagung Belum Beroperasi
Diduga saat melintasi rel, pengemudi mobil tidak mengetahui jika ada kereta api melintas dari arah timur ke barat. Jarak antara keduanya juga sudah terlalu berdekatan mengakibatkan tabrakan pun tak bisa dihindari.
Kasubbag Humas Polres Lamongan, Iptu Estu Kwindardi membenarkan jika ada dua orang tewas dalam kecelakaan itu.
Baca juga: Mobil Avanza Tertabrak Kereta Api Barang di Tulungagung, Sopir Tewas
"Sudah dievakuasi oleh petugas. Semua korban kita bawa ke RS Muhammadiyah Lamongan. Pihak keluarga juga sudah kami hubungi terkait kejadian ini," kata Iptu Estu Kwindardi.