Pemotor asal Lamongan Tewas Tertabrak Truk Trailer di Surabaya

Selasa, 07 Jun 2022 18:31 WIB
Reporter :
Zain Ahmad
Ilustrasi orang tewas/jatimnow.com

Surabaya - Seorang pemotor asal Lamongan tewas tertabrak truk trailer di Jalan Tambak Langon, Surabaya, Selasa (7/6/2022).

Informasi yang dihimpun, korban bernama Sutapin (39), asal Lamongan. Sementara sopir truk trailer itu bernama Syaifuddin (44), warga Surabaya.

Kasatlantas Polres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya, AKP Eko Adi Wibowo menyebut, kasus kecelakaan itu masih dalam proses penyelidikan.

Baca juga: Duka Kecelakaan di Malam Hellowen, Herlina: Andai Surabaya seperti Korea

"Korban meninggal dunia di lokasi kejadian. Tadi sudah dievakuasi ke RSU dr Soetomo," jelas Eko saat dikonfirmasi.

Baca juga: Pria Mabuk asal Sumenep Tabrak Warung di Surabaya, 2 Pengunjung Tewas

Eko menjelaskan, kecelakaan terjadi saat korban yang mengendarai motornya, Honda matik bernopol W 2410 EK melaju dari barat ke timur. Sampai di TKP, ada truk trailer bernopol L 8248 UU yang disopiri Syaifuddin.

\

Bersamaan dengan truk trailer itu, juga melaju mobil angkutan umum warna kuning. Saat itu korban kemudian mencoba mendahului di tengah-tengah dua kendaraan tersebut.

Baca juga: Gadis asal Gresik Selamat dari Maut Meski Terhimpit di Kolong Bus

Nahas, saat mendahului, motor korban menyenggol pengaman ekor truk hingga terjatuh. Tubuh korban masuk ke kolong dan tertabrak ban truk, hingga tewas di lokasi.

"Dugaan sementara korban ini tidak bisa mengendalikan motornya. Hingga kemudian menyenggol badan truk dan terjatuh. Tapi ini masih kami dalami," jelas Eko.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Surabaya

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler