Innova Tabrak Pembatas Jalan di Depan Unesa, Begini Kondisi Pengemudinya

Kamis, 07 Jul 2022 06:24 WIB
Reporter :
Zain Ahmad
Mobil Kijang Innova yang mengalami kecelakaan hingga terbalik saat dievakuasi petugas.(foto: Kedaruratan 112 Surabaya/jatimnow.com)

Surabaya - Kecelakaan lalu lintas terjadi di depan Kampus Unesa, Jalan Mayjend Jonosewojo, Lidah Wetan, Surabaya. Kijang Innova putih bernopol L 1385 YS menabrak pembatas jalan hingga terbalik. Mobil pun ringsek, namun pengemudi dikabarkan selamat.

Informasi yang dihimpun menyebutkan, kecelakaan terjadi Kamis (7/7/2022) dini hari sekitar pukul 01.25 WIB. Pengemudi diketahui bernama Leonardy Tansa Trisna, warga Taman Darmo Permai Utara, Surabaya.

"Laporan masuk tadi pukul 01.25 WIB. Kemudian diterjunkan 1 unit rescue besar, tim rescue. Sampai lokasi kemudian dievakuasi dan selesei serta dinyatakan kondusif pukul 02.15 WIB," kata salah satu petugas di grup Kedaruratan 112 Surabaya Ekky Maulana Nugraha.

Baca juga: Truk Fuso Seruduk Rumah Warga di Bangkalan, Sopir Diduga Mengantuk

Dalam proses itu diterjunkan petugas gabungan. Yakni dari Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Surabaya, BPBD Kota Surabaya, Posko terpadu Dukuh Pakis serta TGC Posko terpadu Dukuh Pakis.

Baca juga: Niat Dipindah ke Tempat Teduh, Mobil Xpander Malah Masuk Masjid di Jember

"Untuk pengemudi laporan awal dikabarkan selamat. Tadi sudah dievakuasi dengan ambulans dibawa ke rumah sakit terdekat," jelasnya.

\

Ditanya terkait kronologi maupun penyebab awal, Ekky tidak bisa menjelaskan detail. Sebab menurutnya masih dilakukan pendalam oleh pihak kepolisian.

Baca juga: Adu Banteng Truk Vs Pikap Muat Roti di Sampang, 1 Orang Tewas

"Penyebabnya juga belum tahu. Tapi dari laporan yang masuk, dugaannya pengemudi dalam pengaruh alkohol. Tapi untuk lebih jelasnya ke pihak kepolisian," pungkas Ekky.

Sementara Kanit Laka Satlantas Polrestabes Surabaya Iptu Suryadi saat dikonfirmasi terkait kecelakaan tersebut belum merespons.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Surabaya

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler