Kapolsek di Sidoarjo Dikabarkan Digerebek Saat Pesta Narkoba

Selasa, 23 Agu 2022 13:06 WIB
Reporter :
Achmad Supriyadi, Zain Ahmad

Sidoarjo - Kapolsek Sukodono yang diduga pesta narkoba kabarnya digerebek petugas Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda Jatim. Dalam pengerebekan, dikabarkan bahwa oknum perwira dengan pangkat Ajun Komisaris Pertama (AKP) dan beberapa oknum personel lainnya diduga sedang kedapatan memakai narkoba jenis sabu.

Kapolsek Sukodono AKP I Ketut Agus Wardana saat dikonfirmasi terkait kabar penggerebekan itu belum merespon. Konfirmasi lewat telepon dan pesan WhatsApp juga belum dibalas.

Sama halnya dengan Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Kusumo Wahyu Bintoro. Dia belum merespons konfirmasi yang dilakukan jatimnow.com.

Baca juga: Rumah Produksi Narkoba di Surabaya Digerebek, BB Senilai Rp23,15 Miliar

Sementara itu, Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Dirmanto membenarkan ada penangkapan. Namun pihaknya masih mengumpulkan data.

Baca juga: Gudang Narkoba Digrebek

"Memang benar ada penangkapan. Siapa saja yang ditangkap, saya masih mencari data ke penyidik. Nanti akan saya sampaikan jika data terkumpul," kata Dirmanto saat dihubungi jatimnow.com, Selasa (23/8/2022).

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Sidoarjo

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler