Persebaya dan Persis Ajukan KLB PSSI dan RUPS LB

Senin, 24 Okt 2022 20:13 WIB
Reporter :
Sahlul Fahmi
Azrul Ananda saat launching tim Persebaya beberapa waktu lalu (Foto: Dok. Sahlul Fahmi/jatimnow.com)

jatimnow.com - Pemegang saham Persebaya Azrul Ananda menyebut, selain menggelar Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI, yang juga urgent adalah RUPS LB PT Liga Indonesia Baru (LIB) untuk membahas kepastian liga.

Hal itu disampaikan Azrul saat sharing dengan Dirut Persis Solo, Kaesang Pangareb dan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming, Senin (24/10/2022).

Dalam pertemuan itu, semua pihak sharing tentang perkembangan terakhir sepak bola nasional, termasuk dampak yang dirasakan masyarakat.

Baca juga: Persebaya Tekuk Persija, Ini Rahasianya

Setelah sharing, demi kebaikan sepak bola nasional, baik manajemen Persebaya dan Persis sepakat mengajukan dua surat ke PSSI dan PT LIB.

Baca juga: Lita Machfud Arifin Kunjungi Persebaya Future Lab, Ini Pesannya

Surat pertama ditujukan ke PSSI untuk menyelenggarakan KLB, demi kebaikan sepak bola nasional secara menyeluruh. Terutama tragedi Gelora Bandung Lautan Api pada Juni lalu dan tragedi Kanjuruhan pada 1 Oktober.

\

Sementara surat kedua ditujukan kepada PT LIB untuk segera menyelenggarakan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS LB).

Baca juga: Pemain Sepak Bola Legendaris Rudy Keltjes Tutup Usia

"Kami merasa diselenggarakannya RUPS LB PT LIB justru paling urgent saat ini. Semua klub harus duduk bersama membahas kepastian liga. Semoga klub lainnya juga bisa melakukan hal yang sama supaya RUPS LB bisa segera terselenggara," tegas Azrul.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Surabaya

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler