Marak Kejahatan Phishing, Nama Daop 8 Dicatut Berkedok Promo

Jumat, 06 Jan 2023 14:27 WIB
Reporter :
Rama Indra S.P
ilustrasi KAI

jatimnow.com - PT Kereta Api Indonesia Daerah Operasi (KAI Daop) 8 Surabaya mengingatkan agar calon pelanggan kereta api (KA) mewaspadai tindak penipuan phishing, atau kejahatan berkedok bagi-bagi link promo yang mengatasnamakan KAI.

Phishing merupakan tindak kejahatan terselubung dalam upaya mencuri data pribadi seseorang untuk tujuan kejahatan. Biasanya disematkan melalui tautan link online berisi tawaran menggiurkan.

Manager Humas PT KAI Daop 8 Surabaya, Luqman Arif mengatakan bahwa masyarakat jangan mudah membuka link yang belum diketahui kejelasannya. Ia menilai link yang dibagikan dengan mengatasnamakan lembaga atau perusahaan sangat membahayakan.

"Khawatir berisikan malware/virus/scam, atau tindakan terencana yang bertujuan mencuri uang dengan cara pembohongan, penipuan, serta pencurian data pribadi melalui virus," kata Luqman, Jumat (6/1/23).

Kemudian, lanjut Luqman, ia meminta kepada masyarakat agar tidak menyebarluaskan link atau tautan mencurigakan tersebut. Adapun untuk informasi resmi promo KAI dapat dilihat di website kai.id atau di media sosial (medsos) KAI121.

"Hati-hati dan waspada terhadap info dan promosi yang mengatasnamakan KAI. Informasi resmi terkait promo KAI dapat dilihat lewat website kai.id atau media sosial KAI121," pungkasnya.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Surabaya

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler