jatimnow.com - Manajemen Persik Kediri menyodorkan kontrak baru untuk empat pemain mereka, jelang berakhirnya Liga 1 musim 2022/2023.
Mereka baru saja mengumumkan perpanjangan kontrak untuk empat pemain pilar mereka. Ada si mesin tua Faris Aditama, Ady Eko Jayanto, kiper Dikri Yusron dan bek asing asal Brazil Anderson do Nascimento.
Manajer Persik Kediri, Muhammad Syahid Nur Ichsan menyatakan, perpanjangan kontrak empat pemain ini dilakukan pihaknya untuk mendukung persiapan timnya dalam kompetisi musim mendatang.
Baca juga: Jelang Lawan PSIS Semarang, Persik Kediri Dihantui Rekor Buruk di Kandang
"Kontrak mereka memang akan berakhir dan kita berikan perpanjangan setelah melakukan evaluasi bersama jajaran tim serta manajemen," jelas Syahid, Selasa (4/4/2023).
Syahid berharap ke empat pemain ini bisa memberikan kontribusi maksimal untuk Persik Kediri musim depan.
Baca juga: Tiket Laga Kandang Persik Kediri Kini Dijual di Sejumlah Coffee Shop, Ini Daftarnya
"Semoga ke depannya empat pemain ini akan terus memberikan kontribusi positif dan maksimal bagi Persik Kediri," tambahnya.
Salah satu pemain, Anderson do Nascimento mengaku senang dapat menambah durasi kontrak bersama Persik. Dia mengaku bahagia berada di Kediri, kota yang menurutnya sangat nyaman. Dia pun berharap musim depan bisa meraih hasil yang lebih maksimal.
"Saya yakin tim ini bisa berada di posisi yang lebih baik dibandingkan saat ini, tentu semua elemen harus bekerja lebih keras lagi," terang Anderson.
Baca juga: Persik Kediri Waspadai Serangan Balik PSM Makassar, Marcelo Siapkan Jurus Jitu
Sebelumnya Persik sudah memperpanjang kontrak 5 pemainnya, yaitu Yusuf Meilana, Bayu Otto, Riyanto Abiyoso, Aqil Munawar dan M Khanafi.
Lalu bagaimana nasib Flavio Silva, striker asal Portugal yang mulai gacor. Termasuk pelatih mereka Divaldo Alves yang juga habis bulan ini.