jatimnow.com - Indra anak dari Eko Prayudi (50) korban dugaan pembunuhan yang ditemukan tewas dengan mulut berbusa, dibawa ke kantor polisi. Indra dibawa ke Mapolres Ponorogo sesaat setelah pihak kepolisian melakukan olah TKP, Senin (27/8/2018).
"Ya memang dibawa ke Mapolres Ponorogo. Bukan karena ada apa-apa. Sebagai saksi saja," kata Kasat Reskrim Polres Ponorogo, AKP Maryoko.
Menurutnya, anak korban bisa menjadi saksi kunci. Karena sebelum ditemukan meninggal dunia, korban dijenguk oleh anaknya.
"Ya bisa menjadi saksi kunci. Makanya kami bawa. Bukan karena kecurigaan lain," katanya.
Tidak hanya sang anak, asisten rumah tangga yang bernama Nuryati juga dibawa ke Mapolres. Statusnya pun masih saksi.
"Ya sampai sekarang masih saksi semua. Belum ada tersangka," urainya.
Maryoko menegaskan, dirinya belum bisa menyimpulkan apapun. Termasuk apakah Eko merupakan korban dugaan pembunuhan.
"Ya tadi cuma mulutnya berbusa. Kemudian kepalanya ada bantal. Selanjutnya kita tunggu hasil otopsi dari rumah sakit," bebernya.
Warga Jalan Sumatera, Kelurahan Mangkujayan, Kecamatan/Kabupaten Ponorogo ini ditemukan dalam keadaan tewas di rumahnya, Senin (27/8/2018). Eko ditemukan dalam keadaan mulut berbusa.
Reporter: Mita Kusuma
Editor: Arif Ardianto
Jadi Saksi Kunci, Polisi Bawa Anak Korban Tewas dengan Mulut Berbusa
Senin, 27 Agu 2018 19:54 WIB
Reporter :
Mita Kusuma
Mita Kusuma
Berita Ponorogo
25 Truk ODOL di Ponorogo Terjaring Razia, 2 Sopir Kabur
Anak Korban Pembunuhan Janda di Trenggalek Dapat Pendampingan Psikologi
Telaga Ngebel Ponorogo Diserbu 26 Ribu Wisatawan, Sumbang PAD Rp395 Juta
Pemkab Ponorogo Siapkan Museum Transit untuk Artefak Cagar Budaya
Beauty Kontes untuk Kepala OPD Ponorogo, Cara Unik Bupati Evaluasi Kinerja
Berita Terbaru
Cegah Banjir, Sungai Tunjung di Bangkalan Dikeruk
14 Mobil Dinas Bekas Pemkab Bangkalan Akan Dilelang
Tradisi Pedang Pora, Tongkat Komando Kapolres Trenggalek Berganti
Pelaku Pencabulan Santri di Tulungagung Diamankan usai Pulang Mudik
Ada Gangguan Distribusi Air di Surabaya Timur Sabtu Malam, Pantau Areanya
Tretan JatimNow
Profil Sofie Imam, Warga Tulungagung Asisten Pelatih Fisik Timnas Dampingi PK
Sosok Afrizal Rahman, Atlet Skateboard Muda Berbakat dari Kota Madiun
Kisah Siswi di Jember Hidup Sendiri, Aktif Modelling hingga jadi Duta Maritim
Kisah Tukang Cukur di Banyuwangi Beri Layanan Gratis bagi Difabel hingga ODGJ
Terpopuler
#1
Alasan Megawati Hangestri Pilih Petrokimia Gresik, Berapa Nilai Kontraknya?
#2
Ada Gangguan Distribusi Air di Surabaya Timur Sabtu Malam, Pantau Areanya
#3
Pelaku Pencabulan Santri di Tulungagung Diamankan usai Pulang Mudik
#4
Prakiraan Cuaca Surabaya Jumat 18 April: Pagi Hujan Petir
#5