Pemkot Blitar Distribusikan 1.262 Unit Sepeda Gratis untuk Siswa SMP

Selasa, 28 Agu 2018 12:25 WIB
Reporter :
Erwin Yohanes, CF Glorian
Bantuan sepeda

jatimnow.com - Sempat molor dari jadwal, Pemkot Blitar realisasikan pemberian sepeda gratis bagi siswa SMP. Sepeda kayuh ini sudah didistribusikan ke tiap sekolah, namun belum dibagikan kepada para siswa.

Kendala pada pihak rekanan menjadi faktor molornya pembagian sepeda gratis ini. Padahal sesuai jadwal, pengadaan oleh pihak ketiga selesai pada pertengahan Juli 2018 lalu.

"Tapi rekanan ada masalah sehingga pengadaan selesai pada akhir Agustus. Tapi kita sudah kirim dan sudah ada di sekolah," terang Kepala Seksi Sarana dan Prasarana Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan Kota Blitar, Turkamandoko, Selasa (28/08/2018).

Baca juga: Heboh Temuan Bayi Dalam Kardus di Blitar, Kepalanya Lebam

Dalam tahap kedua ini, Pemkot Blitar membagikan 1.262 unit dengan anggaran sebesar Rp 2,3 miliar. Sepeda gratis yang diberikan pada tahap kedua ini dilakukan untuk mencukupi sisa pengadaan tahun 2017 lalu.

Sepeda kayuh gratis itu diberikan pemerintah dengan sistem pinjam pakai. Sepeda itu akan diserahkan pada siswa kelas tujuh.

"Kita sudah kirim ke tiap-tiap sekolah ya. Nanti pembagian ya nunggu proses pendataannya selesai. Kita bagi ke siswa kelas 7 saja karena yang kakak kelasnya tahun lalu (2017) sudah semuanya," kata dia.

Baca juga: 10 Tahun Tinggal di Blitar, Remaja asal Singapura Dideportasi

Pada akhir 2017, Pemkot Blitar sudah melakukan pengadaan sepeda kayuh tahap pertama untuk siswa dengan jumlah 4.398 unit. Anggaran untuk pengadaan sepeda tahap pertama mencapai Rp 11 miliar.

\

Ia menambahkan, dari sembilan lembaga SMP Negeri yang ada di Kota Blitar, pembagian sepeda tahap kedua ini akan dilakukan pada enam lembaga SMP saja. Untuk pembagian SMPN 7, 8, dan 9 seluruhnya telah dibagikan tahun 2017 lalu termasuk untuk kelas 7.

"Kita bagikan ke siswa kelas tujuh di SMPN 1, 2, 3, 4, 5 dan 6," pungkasnya.

Baca juga: Pengeroyok Santri di Blitar Tak Ditahan, Keluarga Korban Datangi Kejari

Reporter: CF Glorian
Editor: Erwin Yohanes

 

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Blitar

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler