6 Cara Menghadapi Cuaca Panas Ekstrem

Rabu, 18 Okt 2023 08:16 WIB
Reporter :
Ni'am Kurniawan
Cuaca panas di sebagian wilayah Jawa Timur (foto: Yanuar Dedy/jatimnow.com)

jatimnow.com - Cuaca panas ekstrem belakangan membuat banyak warga Indonesia mengeluh. Bahkan hingga jatuh sakit.

Indonesia memang disebut masuk pada fase El-Nino. Pada fade ini, BMKG mencatat suhu di beberapa wilayah ada pada kisaran 24-36 derajat. Namun, terasa hingga 40-42 derajat celsius.

Panas ekstrem itu membuat aktivitas di luar ruangan terasa semakin tidak nyaman, karena efek yang terjadi seperti iritasi kulit, sakit kepala, gangguan pandang, bahkan hingga dehidrasi.

Baca juga: Warga Jatim Waspadai Bencana Hidrometeorologi Sepekan Kedepan

Namun jangan panik, ada 6 cara untuk menghadapi cuaca panas ekstrem tersebut:

1. Perbanyak Minum Air Putih

Dehidrasi menjadi ancaman utama saat kekurangan air putih di cuaca ekstrem saat ini. Untuk itu, saat cuaca sedang panas-panasnya, perbanyaklah minum air putih, bahkan lebih banyak dari biasanya.

Dengan begitu keseimbangan cairan tubuh kamu akan tetap terjaga. Hindari atau batasi juga konsumsi minuman berkafein karena bersifat diuretik, yaitu memicu hilangnya cairan tubuh.

2. Perbanyak Konsumsi Buah-Buahan

Selain memperbanyak asupan air putih, penting juga untuk banyak mengonsumsi buah-buahan saat cuaca panas. Terutama buah yang tinggi kadar airnya, seperti semangka, melon, dan jeruk.

Manfaat konsumsi buah-buahan tinggi air sama seperti banyak minum air putih, yaitu membantu tubuh tetap terhidrasi dengan baik. Selain itu, vitamin yang terkandung dalam buah-buahan juga dapat membantu tingkatkan kekebalan tubuh.

3. Kurangi Pergerakan di Luar Ruangan

Baca juga: Prakiraan Cuaca Surabaya Senin 4 November: Mendung Seharian

Mengurangi aktivitas diluar ruangan bukan berarti membuat kamu bermalas-malasan di dalam rumah, melainkan membatasi aktivitas di luar ruangan, ketika cuaca sedang panas. Pagi dan sore menjelang malam adalah waktu yang bisa kamu pilih jika ingin beraktivitas di luar ruangan. Sebisa mungkin hindari aktivitas di siang hari saat matahari sedang terik-teriknya.

\

4. Gunakan Krim Pelembap

Jika anda terpaksa harus beraktivitas di luar ruangan, pakailah krim pelembap. Krim ini bermanfaat untuk menjaga kulit tetap lembap. Sebab, saat cuaca sedang panas, kulit jadi rentan kering dan iritasi. Hal ini juga akan semakin memicu anda dehidrasi dan hilang kesadaran saat terkena terik matahari.

5. Jangan Terlalu Sering Mandi

Cuaca panas membuat kita ingin bolak-balik mandi. Apalagi bagi yang sedang bekerja diluar ruangan ber-AC. Padahal, mandi terlalu sering saat cuaca sedang panas juga tidak terlalu baik. Sebab, dapat membuat kulit tak bisa lembap dan jadi kering. Jadi, mandilah sewajarnya saja. Misalnya, cukup dua kali sehari.

Baca juga: Ratusan Nelayan Sedati Sidoarjo Enggan Melaut karena Angin Kencang

6. Hindari Memakai Baju Warna Gelap

Baju warna gelap akan membuat si pemakai semakin merasa panas. Sebab, warna tersebut cenderung menyerap sinar matahari. Pakailah baju dengan warna terang, tipis, dan longgar. Agar tak membuat iritasi pada kulit saat berkeringat.

 

Ket foto:

 

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler