Harga Tiket Final Four Livoli Divisi Utama 2023 di GOR Jayabaya Kediri dan Cara Pembeliannya

Kamis, 30 Nov 2023 17:42 WIB
Reporter :
Yanuar Dedy
Regi Nelwan (tengah) dalam sesi press conference Livoli Divisi Utama 2023 di Kediri. (Foto: Yanuar Dedy/jatimnow.com)

jatimnow.com - Setelah menyelesaikan babak reguler seri kedua di Magetan, empat besar Livoli Divisi Utama 2023 akan digelar di GOR Jayabaya Kediri.

Laga dengan sistem kompetisi penuh itu akan berlangsung mulai besok, Jumat (1/12/2023) sampai Minggu (10/12/2023).

Ada 8 tim akan bertarung di babak ini untuk memperebutkan 2 tiket final. Masing-masing empat tim putra dan empat tim putri. Setiap tim akan melakoni enam laga dan saling bertemu sebanyak dua kali.

Baca juga: Curhat Pelatih Tim Voli Petrokimia Gresik Pedro Lilipaly, Sulitnya Melatih Tim Putri

Duel sarat gengsi langsung menjadi sajian pembuka pertandingan babak final four di GOR Jayabaya Kediri ini. Di kompetisi putra, tersaji laga ulangan final Livoli Divisi Utama tahun lalu antara Indomaret dan BIN Pasundan.

Sementara di sektor putri, empat tim yang lolos ke final four dipastikan akan melahirkan juara baru. Hal itu setelah Surabaya Bank Jatim, kampiun Livoli Divisi Utama dalam empat edisi beruntun gagal lolos ke babak final four.

Baca juga: Petrokimia Juara Livoli Divisi Utama 2023

Hanya tersisa runner-up tahun lalu yakni TNI AU yang akan bersaing dengan TNI AL, Petrokimia Gresik Pupuk Indonesia dan Popsivo Polwan yang saat ini haus akan gelar juara.

\

Ketua III Bidang Kompetisi/Pertandingan PBVSI Regi Nelwan senang bisa kembali ke Kediri setelah terakhir Proliga 2019. Animo masyarakat yang luar biasa menjadi alasan untuk pihaknya menggelar babak empat besar ini di Kota Tahu. Terlebih dengan kapasitas GOR Jayabaya Kediri yang besar.

“Kita yakin kapasitas Jayabaya ini pengalaman benar-benar 10.000. Dulu saya pikir 5.000 gitu ya tapi ternyata 6.000 lewat. Jadi cukup lah nanti,” kata Regi, Kamis (30/11/2023).

Baca juga: Livoli Divisi Utama 2023: Tim Putri Petrokimia Dampingi TNI AU ke Grand Final

Untuk harga, tiket Final Four 1-7 Desember reguler Rp75.000 dan VIP Rp100.000. Untuk Grand Final 9-10 Desember Rp100.000 reguler dan Rp200.000 untuk VIP. Semua tiket dijual secara offline langsung di GOR Jayabaya Kediri.

“Kita sekali beli ya, bukan per pertandingan. Jadi satu kali beli untuk satu hari. Keluar masuk boleh nanti ada tanda. Misal setelah pertandingan pagi, datang lagi malam boleh,” tandasnya.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Kediri

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler